BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Perancang muda Lisa Norrida berhasil meraih juara pertama lomba desain Busana Muslim Casual Look Sasirangan 2023 yang diselenggarakan Asosiasi Perancang Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) Kalimantan Selatan di Aula Kayuh Baimbai Pemko Banjarmasin, Minggu (14/10/2023).
Juara kedua di lomba ini diraih Rina Rahmawati dan peringkat ketiga ditempati Ari Kiswan. Juara harapan pertama diraih Harisum Al Alexander, harapan kedua Aminullah dan harapan ketiga Pahliana.
“Saya tak menyangka sama. sekali bisa meraih juara. Perasaan saya sangat senang dan bangga,” kata Lisa usai pengumuman pemenang.
Ditambahkan dia, mulai medesign hingga menjahit pakaian sekitar seminggu. “Saya tak hanya memadukan motif Sasirangan serasi dab pas juga dibikin kreasi di belakang ada rumbai-rumbai dan juga di dada,” ungkapnya.
Lisa menambahkan ini baru kali pertama kali digelar dan berhasil merraih juara.
Ketua Dewan Juri lomba desain Busana Muslim Casual Look Sasirangan 2023, Hj Kathrin Ambar Sari mengungkapkan pihaknya sangat gembira dengan antusiasnya peserta dan sebagian besar usianya muda-muda.
“Awalnya ada 30 peserta yang mendaftar, namun keterbatasan waktu dan sempat bikin baju akhirnya yang ikut hanya 21 orang,” ujarnya.
Designer yang ikut tak hanya berasal dari Banjarmasin juga dari Batola, Tanah Laut hingga Tapin.
Selain itu, Kathrin pun memuji rancangan dibiki diluar dugaan mereka. “Kami pikir yang namanya sasual, mereka hanya dengan konsep outer saja, ternyata beragam dan bermacam-macam bentuk.
“Selain pintar menata motif, mereka juga berani tabrak warna seperti oranye ungu dan hasilnya luar biasa. Ini diluar ekspektasi kami,” puji designer senior ini.
Ditambahkan Wakil Ketua
APPMI Kalsel ini, dengan berbagai macam bentuk dan menarik sehingga bikin dewan juri kebingungan memilih siapa pemenangnya.
Ketua Badan Pengurus Daerah APPMI Kalsel, Fahmi menambahkan tujuan lomba ini mencari bibit-bibit baru di dalam bidang design busana sasirangan, khususnya dalam membuat busana siap pakai.
“Ada beberapa tahapan, mulai seleksi design dikirim ke panitia, tes wawancara di Jumat dan hari ini Minggu final shownya,” ucapnya.
Fahmi yang juga termasuk dewan juri di lomba itu menambahkan, penilaian dilihat kreativitas, pemilihan bahan dan hasil karyanya.
Ketua Dekranasda Kota Banjarmasin, Hj Siti Wasilah yang menyenpatkan diri menyaksikan lomba ini sangat bagus untuk memberikan kesempatan anak muda menuangkan kreasi dan design fashion dengan Sasirangan.
“Ini mendorong perkembangan produk-produk fashion Sasirangan. Kalau bertambah design muda, berarti bertambah banyak peluang berkembangnya Sasirangan kedepan,” ujar isteri Wali Kota Banjarmasin ini.
Sebagai bentuk apresiasi pihaknya, lanjut Wasilah, para pemenang dengan.memberikan kesempatan di event Dekranasda di show 3 Dekra dan tidak menutup kemungkinan ditampilkam di Banjarmasin Sasirangan Fashion Show yang akan datang.
“Kami akan memberikan kesempatan dan wadah para pemenang untuk menampilkan hasil karyanya,” tandasnya.
Wasilah juga berharap designer muda ini bsrgabung di APPMI Kalsel dan mereka dibina, sehingga tambah maju dan berkembang. (Mau/KPO-3)