Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kabar BanuaKotabaru

Rayakan Hari Pembangunan Indonesia 2023 Dengan Sejumlah Kegiatan

×

Rayakan Hari Pembangunan Indonesia 2023 Dengan Sejumlah Kegiatan

Sebarkan artikel ini
Hal 16 K Baru 3 klm 14
KP/Andi

Kotabaru Kalimantanpost.com – Press release PT Indocement Tunggal Prakarsa menyampaikan, bahwa ada sejumlah kegiatan perusahaan Indocement Memperingati Hari Pembangunan Indonesia yang jatuhnya setiap 11 November. Seperti Di Kompleks Pabrik Tarjun, Kotabaru, Membangun pos satkamling di Desa Tegalrejo. Merenovasi fasilitas posyandu di Desa Tarjun. Membangun Jembatan Matawigi di Desa Cantung Kiri Hilir, dan Mengajak Masyarakat Mengapresiasi Profesi Tukang Bangunan Dalam rangka peringatan HBI 2023, pada 11 November 2023.

Sementara itu, ada juga turnamen futsal untuk pelaku industri konstruksi di Indonesia, diselenggarakan di Galaxy Sport Center, PIK 2, Jakarta, diikuti oleh 16 tim yang mewakili kementerian, yakni, perusahaan beton siap-pakai, kontraktor, pengembang, alumni, program Sekolah Tukang, Tiga Roda, dan pihak pihak lainnya, yang pada saat Pembukaannya dihadiri Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Rachman Arief Dienaputra, dan Direktur Indocement Troy D. Soputro, juga dihadiri oleh para pimpinan perusahaan yang mengikuti kompetisi.

Baca Koran

Disampaikan oleh Direktur Indocement, Troy D. Soputro, “Pada 1–3 November lalu, Kementerian PUPR telah menyelenggarakan event Konstruksi Indonesia, dimana Indocement turut menjadi bagian dari acara tersebut, berbagai pengetahuan baru dibagikan dalam berbagai rangkaian seminar, saling mengedukasi, melalui booth pameran, dan juga lomba pekerja konstruksi Indonesia, yang diikuti oleh perwakilan dari berbagai provinsi di Indonesia.

Sementara untuk melengkapi dan memperkuat kebersamaan insan konstruksi Indonesia, sekaligus memperingati Hari Bangunan Indonesia pada 11 November, kami berinisitif untuk menyelenggarakan kegiatan yang lebih fun, berupa turnamen futsal.

Pemenang turnamen futsal ini akan mendapatkan hadiah uang tunai dan Piala dari Kementerian PUPR. Piala hadiah, terbuat dari Semen Tiga Roda dikombinasikan dengan limbah sak semen bekas pakai, menjadi sebuah simbol pentingnya keberlanjutan bagi seluruh insan konstruksi Indonesia”, ujar Troy D. Soputro.

Baca Juga :  Suci Anisa Rusli Dilantik Sebagai Ketua TP PKK kotabaru Periode 2025 - 2030

Sementara Direktur Jenderal Bina Konstruksi, Rachman Arief Dienaputra, secara resmi membuka turnamen futsal menyampaikan, “Diselenggarakannya turnamen Futsal HBI 2023 ini dapat menciptakan keakraban, persatuan, dan kesatuan para pelaku konstruksi untuk menghadapi tantangan ke depan, sehingga industri jasa konstruksi semakin maju dan memberi manfaat bagi banyak pihak,” Tandasnya. (and/K-6)

Iklan
Iklan