Jakarta, KalimantanPost.com – Secara mengejutkan, tim-tim top Eropa, seperti Barcelona hingga Manchester United, gagal memetik kemenangan, bahkan dari tim-tim medioker hingga tim lemah.
Akibat hasil yang kurang maksimal tersebut, beberapa tim raksasa Eropa ini harus turun dari papan atas klasemen.
Selain itu, ada pula tim yang terus tertahan di papan tengah karena tidak mampu meraih hasil apik di awal Desember ini.
Berikut tim raksasa Eropa yang rontok di liga domestik akhir pekan lalu:
-Barcelona -Diawali dari Liga Spanyol, Barcelona menelan kekalahan mengenaskan pada awal Desember ini. Secara mengejutkan, anak asuh Xavi Hernandez kalah telak atas Girona dengan skor 2-4 di Camp Nou pada Senin 11 Desember 2023 dini hari WIB. Hasil ini membuat mereka tertahan di peringkat keempat pada La Liga.
-Real Madrid – Rival abadi Barcelona, Real Madrid, juga meraih hasil yang kurang maksimal. Jude Bellingham dan kolega hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 atas Real Betis. Akibatnya, Real Madrid harus turun ke posisi kedua klasemen.
-Celtic – Beralih ke Skotlandia, ada klub raksasa Celtic yang gagal juga menelan kekalahan. Klub yang pernah meraih trofi Liga Champions pada 1966-1967 ini harus kalah dari tim papan tengah, Kilmarnock dengan skor 1-2. Beruntung, kekalahan ini tidak menggoyahkan posisi mereka di puncak klasemen.
-Chelsea – Nasib kurang baik juga diraih oleh Chelsea. Anak asuh Mauricio Pochettino kali ini harus takluk 0-2 dari Everton. Hasil ini semakin membuat Chelsea terbenam di peringkat ke-12 klasemen Liga Inggris.
- Newcastle United- Klub kaya raya, Newcastle United, juga harus menelan pil pahit di awal Desember ini. The Magpies harus tumbang 1-4 setelah dihajar habis-habisan oleh Tottenham Hotspur. Akibatnya, kini mereka harus tertahan di peringkat ketujuh klasemen.
-Manchester United – Terakhir, ada Manchester United yang kembali menelan hasil buruk. Kali ini, giliran klub papan bawah, Bournemouth, yang sukses mempecundangi Setan Merah 3 gol tanpa balas di Old Trafford. Kekalahan ini semakin menambah rentetan hasil minor yang diraih anak asuh Erik Ten Hag di sepanjang musim ini. (mnc/k-9)