Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Dominasi Permainan, Indonesia Ditahan Tanzania 0-0

×

Dominasi Permainan, Indonesia Ditahan Tanzania 0-0

Sebarkan artikel ini
IMG 20240602 200238
Pemain timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen (merah) dibayang-bayangi pemain Tanzania. bermain imbang 0-0 melawan Tanzania dalam pertandingan uji coba di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024). (Kalimantanpost.com/Instagram kabarsports_id)

JAKARTA, Kalimantanpost.com – Pertandingan melawan Tanzania dimanfaatkan Shin Tae-yong Indonesia ‘mencoba-coba’ memasang komposisi pemain. Bisa ditebak, pasukan Garuda bermain imbang 0-0 melawan Tanzania dalam pertandingan uji coba di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Minggu (2/6/2024).

Itu terlihat di babak pertama, walau pun pelatih Shin Tae-yong memasang delapan pemain keturunan ada beberapa komposisi yang dicobanya.

Baca Koran

Salah satunya dengan mencoba center back Rizky Ridho di kiri, Jordi Amat di tengah dan Sandy Walsh kanan. Padahal posisi asli Rizky Ridho di center back kanan dan Sandy Walsh di bek kanan. Sedangkan Justin Hubner yang biasa menempati posisi center back kanan dibangku cadangan.

Lalu di bek kanan diisi Asnawi Mangkualam dan bek kiri ditempati Shayne Pattinama sedangkan digelandang ada Thom Haye, Ivar Jenner serta pemain sayap kiri Rafael Struick dan sayap kanan Marselino serta striker Ragnar Oratmangoen.

Didominasi pemain keturunan membuat timnas Indonesia mampu membangun serangan dari bawah dan memainkan bola dengan satu dua sentuhan.

Kerjasama yang cukup apik pemain Indonesia mampu mendominasi permainan dan mempresure pertahanan Tanzania yang dikawal Lameck Lawi, Miano Van Des Bos Danilo, Mohamed Hussein Mohamed dan Mukrim Issa Abddallah.

Di menit ke-4, Asnawi yang menusuk dari rusuk kanan memberikan umpan silang ke mulut gawang. Tiba-tiba muncul Shayne Pattynama dari belakang menyundul bola tapi ditepis kiper Tanzania, Ally Salim Juma.

Indonesia terus menekan Tanzania. Di menit 19, Jordi Amat memberi umpan jauh ke Asnawi dan memberikan ke Shayne yang berdiri bebas, tapi tendangan masih lemah dan tepat dipelukan kiper Tanzania.

Tanzania yang sesekali mengandalkan serangan cukup merepotkan lini belakang Indonesia.

Di menit 20, Mohamed Hussein berhasil merebut bola dari kaki Marselino dan kemudian memberikan umpan silang ke depan gawang, untungnya sundulan Waziri Muhudi Rashidi Salim hanya tipis mengenai kepalanya.

Baca Juga :  FPTI HSS Incar Dua Medali Emas di Kejurprov Panjat Tebing 2025

Giliran Indonesia mendapat peluang melalui Rafael Struick yang memanfaatkan blunder pemain belakang Tanzania di menit 23. Sayangnya sepakan Rafael masih bisa diblok kiper Tanzania, Ally Salim Juma.

Tim asal Afrika, Tanzania kembali mendapat peluang melalui serangan balik cepat di menit 29, tapi bola yang berada di kaki Waziri Muhudi Rashidi Salim berhasil ‘dicuri’ Rizky Ridho untuk dibuang keluar lapangan.

Indonesia terus menggempur pertahanan Tanzania. Untuk menahan serangan tuan rumah, tim asal Afrika ini bermain keras kepada Thom Haye, Shayne dan Ragnar.

Walau pun demikian, Indonesia tetap menguasai jalannya pertandingan. Di menit 35, tendangan Marselino masih lemah dan tepat dipelukan kiper.

Begitu juga tendangan bebas Thom Haye di menit 45+2 hanya tipis disamping kiri gawang Tanzania.

Hingga babak pertama usai, kedudukan masih 0-0.

Memasuki babak kedua, pelatih Shin Tae-yong memasukkan Muhammad Ferrari, Ricky Kambuaya dan kiper M Adi Satryo menggantikan Shyane Pattinama, Ivar Jenner dan kiper Ernando Ari.

Kambuaya agak kesulitan menggantikan peran Ivar Jenner, sehingga ada lubang di lini tengah dan itu dimanfaatkan Tanzania tampil lebih ofensif menekan Indonesia.

Pemain Tanzania, Waziri Muhudi Rashidi Salim mampu melepaskan diri kawalan lini belakang Indonesia yang ditempati Jordi Amat, Rizky Ridho dan Ferrari. Untungnya sepakan pemain nomor 11 Tanzania ini bisa dihalau kiper Adi Satryo melakukan kakinya di menit 56.

Di menit 66 Dimas Drajad, Nathan Tjoe-A-On dan Egy Maulana Vikri masuk menggantikan Thom Haye, Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen.

Di menit 69, Marselino menusuk ke jantung pertahanan Tanzania dan memberikan umpan ke Egy. Sontekan pemain Dewa United ini membentur mistar gawang.

Di menit 76, Justin Hubner, Yakob Sauri dan Malik Risaldi mengganti Sandy walsh, Jordi Amat dan Marselino.

Baca Juga :  Ini Laga-laga Krusial Pekan ke-30 Liga 1

Tendangwn Justin yang ikuti maju kedepan, berhasil dihalau Mohamed Hussein Mohamed di menit 82. Lima menit kemudian tendangan bebas Nathan disundul Dimas Drajad, tapi tepat dipelukan kiper lawan.

Hingga babak kedua berakhir kedudukan tetap tak berubah 0-0. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan