Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Borneo FC Bakal Lepas Beberapa Pemain, Perekrutan Pemain Baru Diserahkan Ke Tim Pelatih

×

Borneo FC Bakal Lepas Beberapa Pemain, Perekrutan Pemain Baru Diserahkan Ke Tim Pelatih

Sebarkan artikel ini
IMG 20240606 WA0026 e1717662036298
Tim Borneo FC Samarinda. (Kalimantanpost.com/laman Liga Indonesia Baru)

SAMARINDA, Kalimantanpost.com – Borneo FC Samarinda memilih meliburkan tim usai menjalani laga terakhir melawan Bali United FC. Sepanjang kompetisi musim ini tim berhasil meraih juara regular series dan menempati posisi ke-3 championship series.

Untuk itu tim diliburkan sambil menunggu pengumuman resmi kapan pra musim dan kompetisi musim depan akan berlangsung.

Baca Koran

“Pemain dan ofisial libur seiring berakhirnya Liga 1 musim ini,” ucap Direktur Utama Borneo FC Ponaryo Astaman dikutif dari laman PSSI, Kamis (6/6/2024)

Meski seluruh anggota tim diliburkan, manajemen tetap bekerja melakukan evaluasi dan persiapan untuk BRI Liga 1 musim depan bersama tim pelatih.

Menurutnya untuk menghadapi bursa transfer dalam pemilihan pemain ini tergantung dari tim pelatih. Mereka akan melihat kekurangan tim di musim sebelumnya dan kebutuhan untuk mengarungi musim selanjutnya.

Termasuk mengenai siapa saja pemain yang akan dilepas dan siapa yang akan didatangkan belum diputuskan oleh manajemen.

Sekretaris tim Farid Abubakar Mengungkapkan beberapa pemain telah habis masa kontraknya bersamaan dengan selesainya BRI Liga 1 2023/24.

Namun, semua pemain belum ada kepastian mengenai perpanjangan kontrak. Sebab menurutnya kemungkinan akan ada perubahan dalam skuat Borneo FC.

“Para pemain yang masih terikat kontrak akan kembali setelah ada kepastian resmi tentang jadwal kompetisi,” kata pria yang akrab disapa Farid itu.

“Ada pemain yang tidak akan bersama kami lagi musim depan dan ada pemain baru yang akan bergabung. Mengenai apakah pemain baru tersebut adalah pemain asing atau lokal, kita lihat saja nanti,” tandasnya. (ful/KPO-3)

Baca Juga :  250 atlet anggar Ikuti Kejurprov 2025 Di GOR Hasanuddin HM
Iklan
Iklan