Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hukum & Peristiwa

Cegah Judi Online, Direktur Samapta Polda Kalsel Razia HP Personel

×

Cegah Judi Online, Direktur Samapta Polda Kalsel Razia HP Personel

Sebarkan artikel ini
IMG 20240616 WA0016 e1718517126632
Direktur Samapta Polda Kalimantan Selatan melakukan pengecekan (HP) milik para personel. Dengan tujuan mencegah anggota bermain judi online. (Kalimantanpost.com/devi)

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com- Maraknya pemberitaan oknum anggota Polri yang terkena kasus perjudian online, menjadi atensi serius dari Polda Kalsel.

Usai apel pagi, Direktur Samapta Polda Kalimantan Selatan melakukan pengecekan (HP) milik para personel. Dengan tujuan mencegah anggota bermain judi online.

Baca Koran

“Setelah ini para personel silahkan keluarkan HP nya masing-masing, saya akan melakukan pengecekan untuk mencegah para personel dari bermain judi online yang nanti akan dibantu oleh para perwira,” kata Kombes Pol Timbul RK Siregar, SIK, MSi, Minggu (16/6/2024).

IMG 20240616 WA0017

Kombes Pol Timbul RK Siregar, menegaskan virus bermain judi online di zaman sekarang bisa lebih berbahaya dari pada narkoba, karena ketika sudah kecanduan, bisa merusak diri sendiri, keluarga, dan juga bisa merusak instansi Polri.

“Anggota Polri khususnya personel Direktorat Samapta dilarang keras melakukan perjudian apapun bentuknya, baik secara daring maupun konvensional,” tegasnya.

Selain itu, pemeriksaan ini juga bertujuan untuk mencegah pelanggaran kode etik dan tindak pidana bagi personel yang bisa merusak citra instansi Polri. (dev/KPO-3)

Baca Juga :  Dua Oknum Pegawai BUMN Ditetapkan Tersangka Korupsi Pembangunan Tol Terpeka
Iklan
Iklan