Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Tim Voli Putri Indonesia Kembali Telan Kekalahan Atas Vietnam Diputaran Kedua SEA V League 2024

×

Tim Voli Putri Indonesia Kembali Telan Kekalahan Atas Vietnam Diputaran Kedua SEA V League 2024

Sebarkan artikel ini
IMG 20240809 WA0042 e1723213558510
Tim bola voli Indonesia kembali menelan kekalahan atas Vietnam 1-3 (15-25, 25-15, 21-25, 21-25) dalam pertandingan putaran kedua SEA V League 2024 Putri yang digelar di Korat Chatchai Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand, Jumat (9/8/2024) sore. (Kalimantanpost.com/Tangkapan layar mojitv)

BANJARMASIN, Kalimantanpost com – Tim bola voli Indonesia kembali menelan kekalahan atas Vietnam 1-3 (15-25, 25-15, 21-25, 21-25) dalam
pertandingan putaran kedua SEA V League 2024 Putri yang digelar di Korat Chatchai Hall, Nakhon Ratchasima, Thailand, Jumat (9/8/2024) sore.

Ini merupakan kekalahan beruntun keempat Indonesia selama mengikuti SEA V League. Diputaran pertama minggu lalu di Vietnam, Indonesia menelan tiga kekalahan atas Thailand, Filipina dan Vietnam dengan skor telak 0-3.

Baca Koran

Tim putri Indonesia kembali akan bertanding melawan tim tangguh Thailand, Sabtu (10/8) malam.

Untuk membalas kekalahan diputaran pertama atas Vietnam, ada sedikit perubahan tim voli putri
Indonesia dengan menurunkan dua pemain baru bergabung Nurlaili dan setter Tisya bersama Megawati Hangestri, Wilda, Arsela, Myrasuci dan libero Indah.

Sayangnya penampilan tim voli putri Indonesia masih belum padu dan rapuh dalam bertahan. Ditambah buruknya penerimaan servis pertama membuat tidak ada serangan yang begitu tajam.

Sebaliknya, Vietnam yang diperkuat Linh, Quynh, Thoa, Thien dan Trinh tampil cukup rapi dalam variasi serangan dan ngeyel dalam bertahan hingga terus memimpin 3-0, 8-3 .

Block Wilda dan quick dilakukannya sempat memperkecil ketinggalan 6-8. Namun, setelah itu permainan Indonesia kembali kurang ngeyel dalam bertahan hingga tertinggal 10-16 dan akhirnya menyerah 15-25.

Memasuki set kedua, pelatih Indonesia memasukkan middle blocker Rara menggantikan Myrasuci hingga permainan Indonesia lebih baik.

Rara mengawali keunggulan 1-0, sehingga kepercayaan diri pemain Indonesia lebih bagus dan pertahanan juga lebih ngeyel dan lebih agresif dalam menyerang.

Indonesia memimpin lewat variasi serangan Laila, Megawati dan quick Wilda 11-4, 12-7 dan 17-9. Smesh Megawati membuat Indonesia menang 25-15.

Kedudukan 1-1 membuat Vietnam memasukkan pemain andalannya Thuyen untuk menambah daya gedor hingga unggul 2-0 dan 4-3.

Baca Juga :  Uzbekistan Tantang Arab Saudi di Final Piala Asia AFC U-17

Namun, Indonesia tak menyerah begitu saja dengan rapinya blocker dilakukan Wilda dan serangan Mega hingga sempat balik memimpin 8-7.

Penampilan apik Thuyen mampu menembus pertahanan Indonesia hingga membawa Vietnam balik unggul 14-11. Indonesia sempat mengejar 14-14.

Lagi-lagi risis kurang bagus hingga sulit melakukan variasi serangan membuat Indonesia kembali tertinggal 18-21 dan akhirnya menyerah 21-25.

Ketinggalan 1-2 tak mampu meningkatkan permainan Indonesia dengan terus tertinggal 1-3, 6-8 dan 11-14.

Sempat mengejar ketertinggalan 13-14 tapi setelah itu smesh pemain Merah Putih berhasil di blok pemain Thailand.

Voli putri Indonesia ini pun tertinggal 20-21 dan akhirnya menyerah 21-25. Megawati dan kawan-kawan pun menyerah 1-3. (ful/KPO-3)

Iklan
Iklan