BANJARMASIN, kalimantanpost.com – Koalisi dan para relawan terus bergerak dalam memberikan dukungan serta kemenangan untuk pasangan 02 Raudhatul Jannah – H. Rozaniansyah Himawan (Acil Odah – H. Zani ) pada Pilkda 27 November 2024.
Hal tersebut diungkapkan Ketua DPD NasDem Kota Banjarmasin, Mustohir Arifin.Bahkan rapat konsolidasi terus berjalan hingga sosialisasi mengajak pemilih menjadi poin utama, kami optimis mesin partai berjalan optimal selain dorongan tokoh masyarakat,” katanya.
Ia juga menyebut, setiap pertemuan tim koalisi berkomitmen pemberantasan korupsi harus diberantas bahkan sangat menentang prilaku korupsi.
Disampaikanya pula, penahanan korupsi tak hanya sebatas tekstual yakni mengambil uang rakyat melalui berbagai dalih dari APBN maupun APBD, akan tetapi cakupan kontekstual cakupannya sangat luas misalnya saja menghianati amanah rakyat serta mengambil kebijakan tidak melihat aspek resiko terkecil.
“Kami mendengar langsung komitmen acil odah setiap kesempatan menyampaikan anti korupsi dari segala aspek,” tambahnya
Lanjut anggota DPRD Kalsel ini, kami dari tim pemenangan 02 untuk Pilgub nanti berusaha meyakinkan pemilih dan jika nanti langkah dimudahkan Allah ada program konkrit yang dilakukan agar banua ini maju dan sejahtera. Sebagai manusia pasti pernah melakukan kekeliruan apapun itu baik disengaja maupun secara tidak sadar, tapi sebagai insan belajar dari kesalahan untuk menjadi lebih baik
“Mohon doa karena yakinlah pasangan Acil Odah – H. Zani menjadi solusi untuk Kalsel 5 tahun kedepan,” pungkasnya.(fin/KPO-1)