Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Kalsel

Gubernur Kalsel Apresiasi Dialog Publik HUT Ke-5 JMSI, Hadirkan Wamen Dikdasmen

×

Gubernur Kalsel Apresiasi Dialog Publik HUT Ke-5 JMSI, Hadirkan Wamen Dikdasmen

Sebarkan artikel ini
IMG 20250209 WA0007 e1739073087996

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin apresiasi kepada Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) atas perannya dalam menyebarluaskan informasi edukatif dan mencerahkan masyarakat, khususnya di bidang pendidikan Banua Kalsel.

“Pendidikan adalah pilar utama dalam menciptakan generasi unggul yang siap menghadapi tantangan zaman,” ujar gubernur dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Husnul Hatimah di salah satu hotel di Banjarmasin, Sabtu (8/2/2025).

Baca Koran

Menurutnya, sinergi antara pemerintah, sekolah, dan media sangat diperlukan agar kebijakan yang diambil dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Ia juga menegaskan, di era digital ini, media siber memiliki peran penting dalam membentuk opini publik, menyampaikan informasi yang akurat, serta menjadi mitra strategis pemerintah dalam membangun pendidikan berkualitas.

Dialog publik ini diselenggarakan dalam rangka peringatan HUT ke-5 JMSI yang juga memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2025, dengan tema “Media Siber Mengarusutamakan Kedaulatan Pangan, Kedaulatan Sumber Daya Manusia, dan Kedaulatan Energi”.

Pada dialog publik ini menghadirkan Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamen Dikdasmen)Prof Atip Latipulhayat, S.H., LL.M., Ph.D. dan dihadiri sebagai peserta dialog oleh anggota Masyarakat Kerja Kepala Sekolah (MKSS) SMA dan SMK se-Kalsel.

Pemerintah Provinsi Kalsel, lanjutnya, terus berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan melalui berbagai kebijakan dan program, dan ini mencakup peningkatan kesejahteraan guru, pembangunan infrastruktur sekolah, serta penguatan kurikulum berbasis kearifan lokal dan teknologi.

Selain itu, literasi digital bagi siswa dan tenaga pendidik menjadi perhatian utama agar mereka dapat beradaptasi dengan perkembangan zaman.

Gubernur juga berharap melalui dialog publik ini kiranya akan melahirkan berbagai rekomendasi dan solusi konstruktif dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kalsel, yang juga dilakukan peluncuran program JMSI Goes to School.

Baca Juga :  Kapolda Kalsel dan Yayasan Kemala Bhayangkari Salurkan Bantuan Korban Banjir

“Tantangan dunia pendidikan saat ini sangat kompleks, mulai dari adaptasi terhadap teknologi, peningkatan kompetensi guru, hingga pemerataan akses pendidikan bagi seluruh anak di Kalimantan Selatan,” tutupnya.(nau/KPO-1)

Iklan
Iklan