SLEMAN, Kalimantanpost.com – Kesebelasan Barito Putera harus mewaspadai tuan rumah PSS Sleman dalam pertandingan pekan ke-25 lanjutan Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (3/3//2025) pukul 21.30 Wita.
Pasalnya, setelah ditangani pelatih anyar, Pieter Huistra, para pemain PSS Sleman menunjukkan peningkatan positif dalam memahami serta menerapkan instruksinya.
Sejalan dengan semakin efektifnya komunikasi tim pelatih dengan para pemain, penyesuaian terhadap strategi yang diterapkan pun menjadi lebih baik.
Pieter Huistra pun memberikan apresiasinya kepada para pemain yang telah beradaptasi dengan baik dengan filosofi sepak bola yang diusungnya. Kerja keras yang diberikan pemain pun menjadi pendorong peningkatan tim PSS.
“Kami harus bekerja cepat karena tidak memiliki banyak waktu lagi. Respon pemain pun sangat positif sekali, mereka bekerja sangat keras,” kata Pieter Huistra dikutif dari laman Liga Indonesia Baru, Jumat (28/2/2025).
Tidak hanya itu, pelatih asal Belanda itu juga memberikan pujian tingkat pemahaman para pemain pun semakin meningkat lagi dengan apa yang dia instruksikan. “Ini menjadi hal yang bagus bagi tim ini,” Pieter Huistra menambahkan.
Dengan posisi PSS yang kini masih ada di zona merah tentu menjadi situasi penuh tekanan bagi skuat Super Elang Jawa.
Saat ini PSS masih belum beranjak dari papan bawah. Tepatnya di peringkat 17 klasemen sementara dengan 19 poin.
Namun demikian, Pieter Huistra memberikan apresiasi para pemainnya yang terus bekerja keras lepas dari situasi yang menjerat ini.
“Situasi dan kondisinya selalu bisa menjadi lebih baik dan kita bekerja pada situasi tersebut. Hal terpenting dalam situasi seperti ini para pemain sangat antusias untuk terus berusaha dengan segala tekad dan semangatnya,” pungkasnya.
Tentu saja perkembangan yang dipaparkan Pieter Huistra diharapkan bisa berdampak positif pada performa tim di pertandingan-pertandingan selanjutnya.
Dengan pemahaman taktik yang semakin matang dan komunikasi yang terus terjaga, PSS bertekad untuk tampil lebih solid dan kompetitif dalam setiap pertandingan di Liga 1 2024/2025. (ful/KPO-3)