Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Selatan

Pemkab HSS Shalat Hajat dan Doa Bersama Ulama

×

Pemkab HSS Shalat Hajat dan Doa Bersama Ulama

Sebarkan artikel ini
Hal 12 HSS 1 3 klm 11
PENANDATANGANAN - Berita acara komitmen bersama peningkatan kualitas layanan administrasi kependudukan di Tapin di Forum Konsultasi Publik. (KP/Ist)

​Kandangan, KP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar salat hajat dan doa bersama, Kamis (16/10/2025) malam di Pendopo Bupati HSS. 

Kegiatan rutin tersebut, sekaligus wadah mempererat tali silaturahmi antara ulama dan umara di lingkungan Pemkab HSS.

Kegiatan dihadiri Bupati HSS Syafrudin Noor, Wakil Bupati Suriani, Sekretaris Daerah Muhammad Noor, dan para pejabat di lingkungan Pemkab HSS. 

Kalimantan Post

Kegiatan diawali salat magrib berjamaah yang diimami oleh Ustaz Muhamad Haidar, sementara salat hajat dipimpin Ustaz Muhammad Ridwan, pembacaan Alquran surat Yaasin dipimpin Ustaz Kasthalani, serta doa dipimpin Ustaz Muhammad Ridhwan.

“Salat hajat ini adalah wujud penghambaan kita kepada Allah subhanahu wa taala, serta memohon pertolongan-Nya, karena setiap doa itu adalah ibadah. Ini adalah upaya kita untuk memperkuat hati dan silaturahmi antar ummat, serta memperkokoh persatuan dan semangat ukhuwah islamiyah,” ucap Bupati HSS Syafrudin Noor. 

Bupati menerangkan, kegiatan rutin salat hajat setiap bulan ini juga berfungsi sebagai tempat diskusi yang terbuka bagi ulama dan umara.

Pemkab HSS senantiasa akan mempertimbangkan, menerima setiap usulan dan masukan yang disampaikan oleh para alim ulama.

Kegiatan juga sekaligus untuk mendoakan keberangkatan umrah Ketua TP PKK Kabupaten HSS Mustaidah. (tor/K-6)

Baca Juga :  Pemuda Dimotivasi Jadi Pemimpin Pembawa Perubahan
Iklan
Iklan