Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Tanah Bumbu

Ribuan ASN Pemkab Tanbu Ikuti Jalan Sehat Bersama

×

Ribuan ASN Pemkab Tanbu Ikuti Jalan Sehat Bersama

Sebarkan artikel ini
Hal 12 Tanbu 35 klm 2
KP/Ist

Batulicin, KP – Masih dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97. Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu mengelar Jalan Sehat antar Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pada Jumat pukul 7.30 Pekan tadi.

Pelepasan para peserta dilakukan oleh Bupati Tanah Bumbu Ansi Rudi Latif melaui Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, M. Wisnu Putu Wardana, di halaman Kantor Bupati Tanah Bumbu, Gunung Tinggi.

Kalimantan Post

Jalan sehat ini dihadiri para pimpinan SKPD dan diikuti ribuan peserta dari berbagai instansi. Selain dari kalangan SKPD, kegiatan ini juga di ikuti oleh ratusan personel Batalyon Teritorial Pembangunan dengan menempuh rute sejauh 6 kilometer menyusuri wilayah perkantoran di Gunung Tinggi. Para peserta yang mengikuti kegitan ini juga mendapatkan kupon undian berhadiah menarik untuk menambah semangat para peseta yang mengikuti kegiatan ini. “Hitung hitung olah raga bersama,” kata salah satu peserta yang ikut di kegiatan ini. Adapun

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang memperingati semangat Sumpah Pemuda, tetapi juga mempererat silaturahmi antarpegawai dan memperkuat sinergi antarinstansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu. (rel/han)

Baca Juga :  Pemkab Tanbu Salurkan Kursi Roda Untuk Penyandang Disabilitas
Iklan
Iklan