BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Barito Putera memuncaki klasemen sementara Grup 2 Championship usai mengalahkan Deltras FC Sidoarjo 1-0 dalam pertandingan pekan ke-11 di Stadion Demang Lehman Martapura, Minggu (16/11/2025) sore.
Gol penentu kemenangan Barito Putera dicetak oleh Renan Alves di menit 69 memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti.
Tambahan tiga poin Barito Putera memperoleh poin 25 dari 11 kali main, 8 kali menang, satu kali seri dan 2 kali kalah.
PSS Sleman turun di posisi kedua dengan 23 poin dari 10 kali bertanding. Namun, posisi Barito Putera di puncak klasemen belum aman, karena bila dalam pertandingan Minggu malam ini PSS Sleman bisa mengalahkan tamunya Persiku Kudus akan kembali mengambil alih posisi puncak Barito Putera di Grup Timur. (ful/KPO-3)














