Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Tapin

Bupati Tapin Ajak Kades dan BPD Perkuat Tata Kelola Desa

×

Bupati Tapin Ajak Kades dan BPD Perkuat Tata Kelola Desa

Sebarkan artikel ini
Hal 12 Tapin 35 klm 5
BUPATI TAPIN - H Yamani hadiri pertemuan silaturrahmi bersama Kepala Desa Dan BPD SE Kabupaten Tapin. (KP/Ist)

Bandung, KP – Bupati Tapin H. Yamani menghadiri silaturahmi bersama para kepala desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Tapin yang digelar di Hotel Aston, Bandung, Jumat (14/11/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Yamani menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah desa dan BPD untuk memperkuat tata kelola serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Kalimantan Post

Ia menegaskan bahwa kemajuan desa hanya dapat dicapai apabila seluruh perangkat memiliki visi yang sama dan bekerja selaras serta sejalan dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Tapin.

“Kepala desa dan BPD adalah garda terdepan dalam pembangunan. Silaturahmi seperti ini bukan sekadar temu muka, tetapi ruang untuk menyatukan strategi agar program desa benar-benar dirasakan masyarakat,” ujar Bupati Yamani.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Tapin, Rahmadi, menambahkan bahwa pertemuan ini menjadi momentum untuk memperbarui komitmen seluruh aparatur desa dalam menjalankan tugas secara profesional.

Menurutnya, tantangan pembangunan desa ke depan menuntut aparatur yang adaptif dan responsif.

“Kami mendorong desa untuk terus berbenah, baik dalam administrasi, perencanaan, maupun transparansi pengelolaan anggaran. Pemerintah daerah siap mendampingi agar seluruh desa mampu mencapai standar tata kelola yang lebih baik,” kata Rahmadi.

Silaturahmi tersebut juga menjadi ruang konsolidasi menjelang pelaksanaan program pembangunan 2026.

Pemerintah daerah menargetkan peningkatan kapasitas aparatur desa sekaligus memperkuat peran masyarakat dalam setiap tahap perencanaan pembangunan.

Acara berlangsung hangat dan diikuti perwakilan dari seluruh desa di Kabupaten Tapin. Peserta berharap kegiatan serupa terus dilaksanakan sebagai forum komunikasi dan evaluasi pembangunan desa. (abd/rel/K-6)

Baca Juga :  Bupati Lepas Kontingen NPC Tapin ke Peparprov V
Iklan
Iklan