Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Selatan

Ribuan Paket Sembako Disalurkan ke Kaliring dan Padang Batung

×

Ribuan Paket Sembako Disalurkan ke Kaliring dan Padang Batung

Sebarkan artikel ini
Hal 12 HSS 3 klm 4
PENYALURAN - sekitar 1.000 paket sembako untuk warga Desa Kaliring dan Bangkau. (KP/Ist)

Kandangan, KP – PT Antang Gunung Meratus (AGM) menyalurkan bantuan kepedulian sosial Kuartal I kepada warga Desa Kaliring dan Padang Batung, Kamis (8/1/2026), di Halaman Kantor Desa Padang Batung. 

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten HSS Muhammad Noor, menyaksikan pembagian bantuan tersebut. 

Kalimantan Post

Kepala Teknik Tambang PT AGM, Imam Arifianto menjelaskan, bantuan disalurkan sekitar 1.000 paket bagi masyarakat Desa Kaliring dan Padang Batung.

“Bantuan ini adalah bentuk kepedulian PT AGM terhadap masyarakat desa, khususnya yang berada di ring 1 wilayah operasional kami. Harapan kami, kehadiran dan operasional PT AGM dapat terus bersinergi dengan masyarakat sekitar,” ucap Imam.

Ia mengatakan, penyaluran bantuan sosial merupakan kegiatan rutin yang secara konsisten dilakukan sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar.

Sekda Kabupaten HSS Muhammad Noor mengatakan, kehadiran pemerintah daerah dalam kegiatan ini merupakan bentuk pengawasan, dan komitmen untuk memastikan program kepedulian sosial perusahaan berjalan dengan baik dan tepat sasaran.

“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan dan arahan Bapak Bupati kepada manajemen PT AGM, terkait komitmen bersama dalam menangani berbagai persoalan yang ada,” ujar Muhammad Noor. 

Sekda mengatakan, Pemkab HSS akan memastikan bantuan dapat segera tersalurkan kepada masyarakat yang berhak menerima.

“Pemerintah daerah, akan terus mengawal dan mendorong sinergi antara perusahaan dan masyarakat agar berbagai persoalan di lapangan dapat diminimalisir ke depannya,” ucap Sekda. (tor/K-6)

Baca Juga :  Wabup Bagikan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir di Bangkau
Iklan
Iklan