Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Selatan

Musrenbang Dapil I Prioritaskan 149 Usulan Pembangunan 2027 

×

Musrenbang Dapil I Prioritaskan 149 Usulan Pembangunan 2027 

Sebarkan artikel ini
Hal 12 HSS 3 klm 11

Kandangan, KP – Wakil Bupati (Wabup) Hulu Sungai Selatan (HSS) Suriani, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten HSS Tingkat Kecamatan Daerah Pemilihan (Dapil) I Tahun Perencanaan 2027, yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Sungai Raya, Rabu (20/1/2025).

Musrenbang Dapil I meliputi Kecamatan Kalumpang, Kandangan, Simpur, dan Sungai Raya. 

Kalimantan Post

Kegiatan turut dihadiri Anggota DPRD Kabupaten HSS Dapil I, para kepala OPD, camat, hingga kepala desa. 

Camat Sungai Raya Fathul Musalli menjelaskan, dari 56 desa di wilayah Dapil I telah dihimpun 546 usulan, dengan 149 usulan prioritas yang telah disepakati.

“Usulan tersebut diharapkan dapat diakomodir di tingkat kabupaten mengingat keterbatasan pembiayaan di tingkat desa,” ucap Mysalli. 

Sementara Wabup HSS Suriani menuturkan, Musrenbang Dapil merupakan forum strategis untuk menyelaraskan aspirasi masyarakat dengan kebijakan pembangunan daerah, agar tepat sasaran dan dapat dilaksanakan.

“Perencanaan pembangunan harus selaras dengan Asta Cita, prioritas pembangunan daerah, serta Program Strategis Nasional, seperti penanggulangan kemiskinan, ketahanan pangan, kesehatan, pendidikan, dan pertumbuhan ekonomi,” ucap Wabup. 

Ia mengucapkan apresiasi, tahapan-tahapan yang dilakukan sebelumnya, termasuk Forum Group Discussion (FGD) Usulan Kecamatan, yang membantu memfokuskan dan menyaring aspirasi masyarakat.

Ia mengajak seluruh pihak, untuk menjaga semangat kebersamaan, keterbukaan, dan dialog berbasis data, agar Musrenbang Dapil menghasilkan kesepakatan prioritas yang berkualitas dan menjadi dasar kuat bagi pembangunan di wilayah Dapil I. (tor/K-6)

Baca Juga :  KPP Goes To School, Berbagi Pengetahuan Dunia Industri ke SMKN 2 Kandangan
Iklan
Iklan