Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
BanjarbaruTRI BANJAR

Bagian Siring Sungai Kemuning Ambrol

×

Bagian Siring Sungai Kemuning Ambrol

Sebarkan artikel ini
Hal 14 2 Klm BHJB Siring sungai kemuning ambrol
AMBROL - Bagian siring sungai kemuning yang ambrol.

Banjarbaru, KP – Hujan lebat yang berujung kian derasnya arus sungai, membuat salah satu bagian siring Sungai Kemuning Banjarbaru ambrol, Kamis (9/1).

Hujan deras yang terjadi sejak pukul 16.00 hingga 19.30 WITA tersebut, kembali membuat Sungai Kemuning meluap, arusnya kian deras, hingga mengakibatkan bagian Siring Menara 33 ambruk.

Baca Koran

Lurah Loktabat Selatan Feffy Ramadianty yang sedang memantau ambrolnya siring mengatakan, saat ini sudah di dalam penanganan Dinas PUPR dan segera dilakukan perbaikan.

“Pemko segera menanganinya,” tandasnya.

Ketua RT 03 Kelurahan Loktabat Selatan Rifki Hamidi menambahkan, ambruknya siring yang sudah dibangun kurang lebih 1 tahun ini sudah terjadi sejak beberapa hari lalu saat hujan deras.

“Saat hujan datang lagi arus kembali deras dan menambah kerusakan dibagian siring,” tandasnya.

Selain ambruknya siring, juga ditemukan beberapa bagian yang mengalami hentakan dan keretakan, membuat bagian lantai siring bergelombang.

Menurutnya, pondasi siring yang sudah tua sudah tidak mampu lagi menahan tekanan arus deras, sehingga ambrol hingga bagian beton lantai siring.

“Siring ini sebenarnya masih kuat, namun karena derasnya arus air membuatnya tidak tahan juga,” pungkasnya. (Wan/K-5)

Baca Juga :  Banjarbaru Dorong Kemandirian Perempuan Lewat Kelas Business Marketing dan Financing
Iklan
Iklan