Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Hukum & Peristiwa

Rumah Anggota Dewan Kemalingan Emas Batangan Ikut Raib

×

Rumah Anggota Dewan Kemalingan Emas Batangan Ikut Raib

Sebarkan artikel ini

KEMALINGAN – Hj Dharmawati, Sekretaris Komisi IV DPRD Kotim menunjukan rekaman CCTV yang dimatikan oleh pelaku, saat rumahnya kemalingan. (KP/Net)

SAMPIT, KP – Entah mimpi apa semalam sehingga kejadian nahas menimpa Hj Dharmawati, Sekretaris Komisi IV DPRD Kotim. Hingga harus menderita kerugian hingga ratusan juta rupiah.

Baca Koran

Sebab kediaman anggota dewan yang dikenal tegas ini di Jalan Mihun Dehen, Kecamatan MB Ketapang, disatroni maling pada, Senin (5/11) sekira pukul 11.40 WIB siang lalu.

Ditemui awak media diruang kerjanya, Selasa (6/11), Hj Dharmawati menjelaskan, pada saat kejadian, dirinya sedang melaksanakan rapat di DPRD Kotim sejak pukul 10.00 WIB.

“Rumah kebetulan dalam keadaan kosong saat kejadian, di bawah jam 12 siang kejadiannya. Ada pembantu di rumah biasanya dia pulang memberi kabar ke saya jam 10 an, tapi waktu saya cek di CCTV kok mati,” ungkapnya, Selasa (6/11) tadi pagi.

Berawal dari situ muncullah rasa curiga korban, lalu kemudian dia berusaha melakukan cek dengan memonitor rumah dari handphone korban yang sudah terkoneksi langsung dengan kamera CCTV, dan menghubungi pembantu rumah tangganya. namun nahasnya dilayar handphone korban masih terlihat gelap tidak muncul layar yang memperlihatkan seisi rumah korban.

“Tadinya saya kira pas mati lampu, namun pas saya balik ke rumah kok ada bekas congkelan di pintu samping, lalu saya masuk ke dalam melihat keadaan rumah sudah tidak seperti biasanya, lalu saya berusaha melihat kondisi CCTV, ternyata Data Recorder sudah diambil oleh pelaku,” timpalnya.

Tidak sampai disitu saja, wanita berhijab ini menjelaskan saat memasuki kamarnya, dia melihat emas batangan yang tersimpan khusus di dalam kamarnya itu sudah raip digasak pelaku.

Baca Juga :  Ini Peran Dirut PT Kebun Tebu Mas Kasus Importasi Gula di Kementerian Perdagangan

“Sudah kita laporkan ke pihak Kepolisian setempat, yang hilang emas batangan 500 gram, sekitaran 300 juta rupiah, harapan kita kejadian ini tidak terulang kembali, dan para pelaku cepat ditangkap, karena dugaan kami pelaku ini profisional sekali,” tutup Istri seorang perwira tinggi Polisi di Kotim ini.(net/K-4)

Iklan
Iklan