Kotabaru, KP – Bupati Balangan H Ansharuddin bersama sejumlah kepala daerah di Kalsel mengikuti prosesi pelepasan pawai ta’aruf sebagai awal dimulainya serangkaian kegiatan dalam Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-32 Provinsi Kalsel, Minggu (3/11) di Kotabaru.
Defile yang melibatkan sedikitnya 5000 orang itu, disemarakkan pula dengan berbagai penampilan marching band serta pakaian khas daerah oleh perwakilan kafilah MTQ tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.

Peserta pawai ta’aruf yang dilepas langsung oleh Sekdaprov Kalsel H Abdul Haris Makkie tepat di depan panggung Siring Kotabaru itu melintasi sejumlah jalan protokol Kabupaten Kotabaru.
Adapun Bupati H Ansharuddin mengatakan, sangat mengapresiasi penyelenggaraan pelepasan pawai ta’aruf MTQ Provinsi Kalsel di Kotabaru. Selain berlangsung dengan meriah, pawai ta’aruf juga disemarakkan dengan beraneka ragam penampilan seni .
“Alhamdulillah, hari ini kita bisa menghadiri dan melihat langsung pelepasan pawai ta’aruf MTQ Provinsi Kalsel. Begitu meriah dan semarak dengan banyaknya inovasi yang ditampilkan dalam kegiatan ini,” ujarnya.
Ia mengharapkan, event keagamaan MTQ Provinsi Kalsel ke-32 dapat berjalan dengan lancar dan menuai keberhasilan hingga akhir acara serta dapat menghasilkan qori dan qori’ah terbaik dari Kalsel yang mampu berkiprah pada ajang serupa di tingkat Nasional bahkan Internasional. (jun/K-11)