Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
BanjarmasinTRI BANJAR

Pensiunan Kemenag H Ahmadi HAS Tutup Usia

×

Pensiunan Kemenag H Ahmadi HAS Tutup Usia

Sebarkan artikel ini
Hal 13 2 klm H Ahmadi HAS.jpg
H Ahmadi HAS

Banjarmasin, KP – Innalilahi Wainnalilahirojiun, H Ahmadi HAS yang sebelumnya menjabat Kepala Kementerian Agama Kabupaten Barito Kuala meninggal dunia, Jumat (1/11) pukul 21.04 WITA malam hari, dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Suaka Insan Banjarmasin di Jalan Jafri Jam-Jam yang sebelumnya dipindahkan dirawat di Rumah Sakit Ansyari Saleh.

Ayah empat anak ini menghembuskan napasnya yang terakhir setelah menjalani perawatan medis dari sakit infeksi darah yang dideritanya selama sebulan terakhir ini, ujar Ketua PWI Perwakilan Tabalong Sabirin yang juga adik kandung H Ahmadi HAS yang dihubungi via telepon, Kamis (1/11) malam.

Kalimantan Post

Mantan wartawan Kalimantan Post juga pernah menjadi pengurus PWI Kalsel ini yang kini menjadi Dosen UIN Banjarmasin juga pernah bertugas haji di Arab Saudi selama enam bulan dari Departeman Agama.

Almarhum selain meninggalkan seorang istri Hj Aida juga empat anak tersebut sebelum jenazahnya dimakamkan ke peristirahatanya yang terakhir di Kuin, setelah Dhuhur, jenasahnya disemayamkan di rumah orang tuanya di Jalan Karya Sabumi No 02 RT 17 Komplek Kejaksaan Kayu Tangi II Banjarmasin. Selamat Jalan Wartawan Senior. (vin/K-5)

Baca Juga :  Gatensi Kalsel Soroti Banjir Banjarmasin, Rawa Terancam tak Layak Huni
Iklan
Iklan