Paringin, KP – Bupati Balangan H Ansharuddin menghadiri Launching Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Balangan tahun 2020, bertempat di Lapangan RTH Dispora Balangan, Kamis (12/12).
Bupati H Ansharuddin menyampaikan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Sarmuji selaku Komisioner KPU Provinsi Kalsel beserta rombongan.
“Pilkada merupakan wahana demokrasi yang memungkinkan masyarakat untuk menentukan pilihan politiknya secara langsung, dengan mengedepankan beberapa prinsip, diantaranya kedaulatan rakyat. Atas dasar itulah, hari ini dilaksanakan laounching Pilkada kabupaten Balangan tahun 2020,” kata Ansharuddin.
“Saya menyambut gembira kegiatan hari ini karena merupakan jawaban tentang kesiapan kita untuk melaksanakan Pilkada sekaligus sebagai tanda tahapan penyelenggaraan Pilkada tahun 2020 di kabupaten Balangan secara resmi dimulai,” imbuhnya.
Hadir dalam kegitan itu unsur Forkopimda, pimpinan parpol, Ketua KPU Balangan, Ketua Bawaslu Balangan, sejumlah Kepala OPD di lingkup Pemkab setempat, tokoh agama dan tokoh masyatakat. (jun/KPO-2)