Kandangan, KP – Puncak peringatan hari jadi ke-69 Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) digelar, Senin (2/12/2019) di lapangan Lambung Mangkurat Kandangan. Acara tersebut dihadiri Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor.
Tari ayun anak oleh sanggar tari Posko La Bastari Kandangan binaan Dinas Pendidikan HSS membuka acara tersebut. Kemudian pembacaan ayat suci Alquran oleh A. Kamaruddin dan saritilawah Nadia Jauhartini.
Bupati HSS Achmad Fikry mengatakan, peringatan hari jadi ke-69 Kabupaten HSS dikemas dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Diharapknannya, hal ini adalah semangat bersama untuk menyukuri 69 tahun HSS.
“Jumat malam lalu kami telah menggelar khatam alquran 69 orang, dan Minggu kami syukuran dengan makanan yang dimakan bupati dan rakyat sama, tidak ada beda. Kita bersama 69 anak yatim, bersama 69 ulama dan ribuan masyarakat,” papar Achmad Fikry saat menyampaikan sambutan.
Bupati HSS Achmad Fikry menyampaikan selamat datang di HSS, kepada Gubernur Kalsel serta para tamu undangan lainnya yang berkenan hadir pada kegiatan tersebut.
Achmad Fikry juga mengucapkan terimakasih kepada Gubernur Kalsel, yang selama ini berperan mendukung kegiatan pembangunan di HSS. Berbagai fasilitas seperti jalan provinsi terang Fikry, telah dibangun Pemprov Kasle, yang dapat menyejahterakan masyarakatnya.
Gubernur Kalsel Sahbirin Noor mengucapkan dirgahayu peringatan hari jadi ke 69 Kabupaten HSS, “Semoga dalam kehidupan baik berbangsa bernegara, berpemerintahan, dan bermasyarakat selalu dalam petunjuk dari Allah Swt,” ucapnya.
Pada kesempatan tersebut, dilakukan pemotongan nasi astakona oleh Gubernur Kalsel, Bupati HSS didampingi Wakil Bupati HSS dan Ketua DPRD HSS, yang masing-masing beserta istri.
Kegiatan tersebut turut dihadiri jajaran Pemprov Kalsel, mantan pejabat yang pernah mengabdi di HSS, dan seluruh tamu undangan lainnya. (tor/K-6)