Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Kalteng

Dua Pejabat Kejari Pulpis Berganti

×

Dua Pejabat Kejari Pulpis Berganti

Sebarkan artikel ini

PULANG PISAU, KP – Dua pejabat Kejaksaan Negeri (Kejari) Pulang Pisau mengalami pergeseran (Mutasi). Serahterima Jabatan (Sertijab) di laksanakan di Aula Kejari setempat, Rabu (15/1/2020), di pimpim langsung Kejari Pulpis Triono Rahyudi, SH.MH.

Dua pejabat yang mengalami pergeseran (Mutasi) adalah Kepala Seksi (Kasi) Tindak Pidana Umum (Pidum) yang sebelumnya di jabat, I Wayan Gedin Arianta, SH.MH, diganti pejabat baru, Pratomo Suryo Sumaryono, SH.MH, yang sebelumnya menjabat Kasubsi Penuntutan Tindak Pidana Khusus pada Kejaksaan Negeri Jakarta Barat. Sementara Kasi Pidum lama menjabat Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Perampasan pada Kejari Palangka Raya.

Baca Koran

Selanjutnya, Kepala Seksi (Kasi) Intelejen (Intel) Kejari Pulpis, yang sebelumnya di jabat Gusti Muhammad Kahfi Alamsyah, SH, di ganti pejabat baru, Andi Faiz Alfi W, SH yang sebelumnya menjabat Kasi Tindak Pidana Umum (Pidum) pada Kejaksaan Negeri Tapin Kalimantan Selatan. Sementara pejaba lama, Gusti M Kahfi Alamsyah menduduki jabatan baru Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) pada Kejari Barito Kuala, Kalimantan Selatan.

Kejari Pulang Pisau, Triono Rahyudi, SH MH mengatakan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang biasa terjadi di tubuh organisasi. Selain itu, mutasi juga meningkatkan karier serta penyegaran di tubuh organisasi.

Triono juga mengaku jika kinerja di bidang Pidum dan Intel mengalmi kemajuan yang cukup signifikan, baik secara tenkis, adminitrasi dan koordinasi antar instansi dan kinerja lainnya. Untuk itu, Triono berpesan kepada pejabat baru agar segera beradaptasi dengan menyesuaikan lingkungan kerja, serta menjalankan tugas dengan baik.

Kepada pejabat lama, Kejari Pulpis Triono Rahyudi mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi tinggi atas dedikasi dan kinerja yang baik selama bertugas di Kejaksaan Negeri Pulang Pisau.

Baca Juga :  Kalteng Evaluasi Rencana Pembangunan Triwulan III 2024

” Kepada pejabat baru, saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas di di Kejaksaan Negeri Pulang Pisau. Kepada pejabat lama, saya ucapkan selamat bertugas di tempat yang baru, ” tandasnya (sgt k-8)

Iklan