Iklan
Iklan
Iklan
BanjarmasinTRI BANJAR

Momentum HPN 2020 Harapkan Ekspor Pariwisata Lokal

×

Momentum HPN 2020 Harapkan Ekspor Pariwisata Lokal

Sebarkan artikel ini
WISATA SUSUR SUNGAI – Momentum HPN 2020 di Kalsel akan dimanfaatkan seluruh jajaran Pemko Banjarmasin mempromosikan pariwisata di Kota Banjarmasin, diantaranya wisata susur sungai ke Kampung Biyuku di Sungai Andai tepatnya pada hari puncak HPN 9 Februari 2020.

Apalagi mayoritas wartawan yang datang dari 33 provinsi di Indonesia karena itu, Disbudpar Banjarmasin menjadwalkan untuk membawa peserta HPN berkunjung ke beberapa kawasan kota seribu sungai

BANJARMASIN, KP – Momentum acara Hari Pers Nasional (HPN) di Provinsi Kalimantan Selatan, diharapkan akan dimanfaatkan seluruh jajaran Pemerintah Kota Banjarmasin bisa mempromosikan pariwisata di Kota Banjarmasin.

Android

Bahkan diantaranya juga diharapkan bisa memperkenalkan berbagai produk unggulan daerah Kota Banjarmasin kepada masyarakatan luar terutama dari peserta HPN.

“Momentum HPN di Kalsel kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk peserta meekspor pariwisata dan produk unggulan Banjarmasin ketingkat nasional,’’ ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banjarmasin, Ikhsan AlHaq kepada awak media, Selasa (4/2/2020).

Apalagi peserta HPN di Kalsel mayoritas wartawan yang datang dari 33 provinsi di Indonesia. Ditambah sejumlah wartawan dari luar negeri. Karena itu, lanjut dia, Disbudpar Banjarmasin telah menjadwalkan untuk membawa peserta HPN berkunjung ke beberapa kawasan kota seribu sungai.

Bahkan hal ini dimaksudkan agar para wartawan setelah mengunjungi objek wisata alam dan sejarah yang ada di ibukota Kalsel, dapat menulisnya di media masing masing. “Diharapkan dari tulisan media itu dapat mendorong para wisatawan lokal dan mancanegara datang ke Banjarmasin,’’ pungkasnya.

Ditanya jadwal yang sudah disediakan? Ia menerangkan pada tanggal 7 Februari ada festival yang diselenggarakan di Kampung Biru, Kelurahan Kampung Melayu. Pada sore harinya, ada wisata kuliner di Kampung Arab.

Kemudian malam harinya, kuliner makanan lagi yang dipusatkan di belakang Kantor Bank Indonesia Perwakilan Kalsel. Selanjutnya tanggal 8 Februari kembali ke Kampung Hijau dan sorenya Mewarung Baimbai di bawah Jembatan Banua Anyar.

Tanggal 9 Februari atau hari puncak HPN, ada wisata susur sungai ke Kampung Biyuku di Sungai Andai. Padahal semua rangkaian itu, lanjut Dia, telah dijadwalkan pada bulan Maret hingga April 2020. Namun demi peserta HPN kegiatan tersebut dimajukan tanggal pelaksanaannya.

“Kita berkoordinasi dengan Panitia HPN untuk mengimbau peserta kalau ada waktu luang bisa ketempat tempat itu dan Pak Ibnu Sina juga akan berhadir,’’ katanya.

Dengan dinobatkan sebagai tuan rumah Hari Pers Nasional (HPN) 2020, Banjarmasin telah melakukan berbagai persiapan para tamu yang datang untuk berkunjung. Bahkan Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, menyampaikan bahwa hal itu merupakan sebuah penghargaan, terlebih Banjarmasin dinobatkan sebagai salah satu walikota/bupati dari 10 daerah yang berhasil mendapatkan penghargaan Anugerah Kebudayaan dari PWI pusat.

Dari acara tersebut, Ibnu juga mengatakan, pihaknya telah menyiapkan rangkaian pendukung dalam ikut serta berpartisipasi memperingati HPN pada 7-8-9 Februari 2020. “Kami telah mempersiapkan beberapa agenda event, pada Hari Pers Nasional itu,’’ ujarnya.

Ibnu menerangkan, bahwa pada saat tamu mulai berdatangan pada 7 Februari nanti, pihaknya telah mempersiapkan berbagai rangkaian. Salah Satunya, jelasnya, agenda Banjarmasin Village Festival yang akan digelar di dua kawasan yakni Kampung Hijau dan Kampung Biru. “Kami telah mempersiapkannya untuk menyambut para tamu,’’ tutupnya. (vin/K-5)

Iklan
Baca Juga:  Kanwil Kemenkumham Kalsel Borong 9 Penghargaan dari KPPN
Iklan