Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kabar BanuaKotabaru

Rusunawa Disiapkan Penampungan Covid-19 di Kotabaru

×

Rusunawa Disiapkan Penampungan Covid-19 di Kotabaru

Sebarkan artikel ini
hal 20 K Baru 3 klm
BUPATI KOTABARU - H Sayed Jafar Al-idrus beserta unsur Forkopimda, secara bersama sama ke lokasi Rusunawa di desa Dirgahayu, untuk memastikan tempat penmpungan. (KP/Ist)
Kop Kotabaru

Kotabaru, KP – Senin 30/3/2020, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Al-idrus beserta unsur Forkopimda, Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Muhlis, Sekda Kotabaru H. Said Akhmad Assegaf, Kapolres Kotabaru, AKBP Andi Adnan, Dandim 1004 Kotabaru, secara bersama sama ke lokasi Rusunawa di desa Dirgahayu, untuk memastikan tempat tersebut (yang masih belum difungsikan- red ), dapat dijadikan sebagai persiapan tempat penampungan untuk penanganan covid-19 di Kabupaten Kotabaru.

Disampaikan Bupati kepada wartan, “Rusunawa ini kita tetapkan sebagai tempat penampungan penanganan covid-19,” katanya.

Baca Koran

Sementara, guest house Hutan Meranti yang tadinya dijadikan tempat penampungan, karena rencana semula Rusunawa dijadikan tempat penampungan, mendapatkan protes dari warga setempat, kini dibatalkan, setelah pemerintah kabupaten melakukan pendekatan kepada warga, dan memberikan pengertian tentang penanganan covid-19 yang dapat diatasi, sepanjang warga mengikuti himbauan pemerintah, tidak melakukan kegiatan berkumpul, hidup dengan pola yang bersih, tidak keluar rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak. Dan paling penting sebagai umat beragama, perbanyak berdoa pada Allah Rabbul ‘aalamiin.

“Arus keluar masuk warga ke Kotabaru, juga kita kontrol, dengan pemeriksaan yang ketat. Di Bandara Gusti Syamsir Alam, di Pelabuhan Ferry dan di terminal “, ujar Bupati kemudian.

Bupati menyampaikan bahwa intensitas penyemprotan disinfektan pada tempat tempat umum juga senantiasa di lakukan.

“Kesiapan dana pemkab Kotabaru menghadapi masalah covid-19 ini, ada 10 milyar, terbagi dari berbagai sumber dana. Diantaranya, dari dana penanggulangan bencana Kotabaru 2 milyar, Dana dak, dan lainnya,” tutur Bupati.

Di katakan oleh bupati bahwa pihak pemerintah juga akan memberikan santunan sembako bagi warga yang nantinya akan di pilah dan di pilih.

“Jadi pemberian santunan nanti akan kita berikan juga kepada warga yang akan kita pilah pilih. Tidak secara keseluruhan, Melainkan ada klasifikasi nya. Itu nanti di kerjakan oleh tim “, ujar Bupati, sebagai ketua gugus penanganan covid-19 di Kotabaru.

Baca Juga :  Pamen, Pama, dan Bintara Polri di Polres Kotabaru Naik Pangkat

Sementara disampaikan oleh plt. Kadis kes Kotabaru Hj. Ernawati tentang Kondisi Situasi Covid-19 Kab. Kotabaru lewat edarannya via grup medsos WA, per Tgl 31-3-2020, Jumlah total semua ODP, telah mencapai 152 orang. 149 orang sebagai ODP lama, dan 3 orang sebagai ODP baru. Jumlah ODP yang selesai Dalam Pemantauan, sebanyak 43 Orang. Sedangkan jumlah ODP yang masih dalam pemantauan, sebanyak 109 Orang. Jumlah OTG, 0 Org, dan Jumlah PDP, 0 Oarng.

Demikian juga Kepala Dinas Perhubungan Kotabaru, Sugian Noor, menyampaikan edaran di media yang sama bahwa, “para pengguna jasa transportasi udara UPBU Gusti Sjamsir Alam, Kotabaru, Diinformasikan, Penerbangan Wings Air IW 1393 (UPG-KBU-BDJ) dan IW 1392 (BDJ-KBU-UPG) di Bandara Gusti Sjamsir Alam sejak tanggal 30 Maret 2020 – 16 April 2020 hanya beroperasi pada hari Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu. Sedangkan Penerbangan Wings Air IW 1390/1391 (BDJ-KBU-BDJ) sejak tanggal 26 Maret 2020 – 16 April 2020 tidak beroperasi.

PT Wing Abadi Airline di Bandara Gusti Sjamsir Alam tetap buka dan melayani pembelian tiket pada hari Selasa, Kamis. dan Sabtu dari pukul 08.00 wita s/d 12.00 wita,” katanya. (and/K-6)

Iklan
Iklan