Iklan
Iklan
Iklan
PEMKAB TabalongTabalong

Sembuh, 4 Pasien Positif Covid-19 Tabalong Dilepas

×

Sembuh, 4 Pasien Positif Covid-19 Tabalong Dilepas

Sebarkan artikel ini
EMPAT - Pasien Positif Covid-19 Tabalong Dilepas. (KP/ist)

Tanjung, KP – Setelah negatif pada hasil swab tahap ke-2, 4 pasien positif Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) Kabupaten Tabalong dinyatakan sembuh dan kepulangan mereka dilepas langsung oleh Bupati Tabalong dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkominda) setempat, Sabtu (16/5).

Acara pelepasan tersebut dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H Badaruddin Kasim lama, sekaligus penyerahan bantuan kepada ke-4 pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 atau virus corona Kabupaten Tabalong.

Android

4 pasien dinyatakan sembuh atau negatif dari virus corona setelah keluarnya hasil dari swab test kedua pada Jum’at (15/5) kemaren sekitar pukul 21.00 wita, yakni Sunardi warga Kecamatan Murung Pudak, Isnaini warga Pugaan, Fodi Kasban warga Kitang Tanjung dan Ahmad Badawi warga Masingai Satu.

Ke-4 pasien positif Covid-19 ini dirawat sejak 21 April sampai 16 Mei dan dinyatakan sembuh.

Dalam paparannya hari itu, Bupati Tabalong Drs H Anang Syakhfiani M.Si, mengatakan kenapa diadakan pelepasan terhadap dua warga yang sembuh dari covid-19 ini ialah ingin menunjukkan bahwa ada empat warga positif dan sudah sembuh karantina versi Tabalong.

“Alhamdulillah mereka lebih cepat sembuh dibandingkan satu orang warga Tabalong yang di dirawat di rumah sakit ulin,” ujar Anang.

“Kenapa cepat, karena kita siap,” ungkap Bupati Tabalong yang sekaligus Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGPP) Covid-19 Tabalong ini.

Terkait kesiapan, Kabupaten Tabalong dalam menghadapi Covid-19 patut diapresiasi. kenyataannya, meski bukan menjadi Rumah Sakit rujukan penanganan virus corona, tapi daerah penghujung Kalimantan Selatan ini sukses melakukan inovasi menyiapkan isolasi mandiri versi Tabalong,

Selain itu Bupati Anang juga mengapresiasi luar biasa kepada seluruh petugas dan relawan yang mengabdikan diri untuk Covid-19 di Tabalong. “Luar biasa pengabdian kawan-kawan petugas Covid-19 yang diwakili dr Ami, ditambah teman-teman yang lain dan didukung oleh TNI, Polri dan Satpol PP,” ujarnya.

“Oleh karena itu,  saya berharap kebersamaan dan kerja keras untuk pencegahan Covid-19 akan terus berlanjut sampai pandemi virus corona berakhir,” sebut Bupati Tabalong ini.

Ditanya terkait perubahan status zona merah menjadi zona hijau, orang nomor satu di Kabupaten Tabalong ini menjawab akan segera melaksanakan rapat. (ros/K-6)
 

Iklan
Iklan