
Paringin, KP – Menanggapi pemandangan umum fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Balangan terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang APBD TA 2021, Bupati Balangan, H Ansharuddin sampaikan jawaban di Ruang Rapat DPRD Balangan, Selasa lalu.
“Saya menyampaikan terimakasih kepada fraksi-fraksi pendukung dewan yang telah menyampaikan pandangan umumnya pada rapat paripurna sebelumnya,” ujar Ansharuddin pada rapat paripurna ke-29 masa siding ke III tahun sidang 2020 DPRD Kabupaten Balangan tersebut.
Rapat paripurna anggota dewan tersebut dipimpin Ketua DPRD Balangan, Ahsani Fauzan SE didampingi Wakil Ketua II DPRD, H Ufi Wandi serta di hadiri Bupati Balangan, H Ansharuddin, perwakilan Forkopimda dan sejumlah Kepala OPD setempat.
Menurut Bupati, dari pemandangan umum yang disampaikan juru bicara fraksi-fraksi pendukung dewan itu, kami sepakat bahwa APBD harus menjadi solusi bagi persoalan yang ada di masyarakat, serta menjadi salah satu bentuk respon pemerintah daerah terhadap kebutuhan masyarakat.
Diakuinya, memang sangat penting kolaborasi antara eksekutif dengan legislatif, duduk bersama untuk membahas Raperda APBD ini secara lebih cermat, lebih mendalam, menyempurnakannya agar APBD menjadi bagian sekaligus suatu bentuk sinergi dengan setiap upaya pemercepatan pembangunan.
“Meskipun dalam tahun anggaran 2021 kita menekankan pada penanganan dampak pandemi covid-19 dan pemulihan ekonomi, namun kami sepakat bahwa penggunaan anggaran harus mampu mendorong aksesibilitas daerah, mendorong tumbuhnya pusat-pusat ekonomi baru, dan mendorong sinergitas pergerakan ekonomi antar daerah,” ujar Bupati.
“Kami juga sangat berterima kasih karena fraksi dewan yang terhormat tidak bosan-bosannya mengingatkan kami untuk berpegang teguh pada prinsip-prinsip mendasar seperti efisien, efektif, berkeadilan akuntabel dan responsive,” ucapnya lagi.
Bupati mengakui dan percaya, prinsip-prinsip tersebut merupakan prasyarat bagi terlaksananya tugas-tugas pokok, yakni tugas untuk memajukan daerah dan membawa masyarakat Bumi Sanggam menuju kesejahteraan.
Dan tidak lupa, kami sangat mengapresiasi antusiasme dewan untuk segera menindak-lanjuti Rancangan Perda APBD yang telah diajukan ini, yaitu dengan rapat kerja-rapat kerja yang melibatkan seluruh SKPD teknis, bukan hanya tim anggaran pemerintah daerah.
“Seperti yang telah kita lakukan dalam membahas Raperda Perubahan APBD 2020 beberapa hari yang lalu,” imbuhnya.
Hal itu terbukti membawakan hasil pembahasan yang lebih baik bagi semua pihak.
“Saya kira, hal ini berpotensi untuk menjadi tradisi kita ke depan,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua DPRD Balangan, Ahsani Fauzan menyampaikan apresiasi atas jawaban Bupati Balangan terhadap pemandangan umum fraksi tentang Raperda APBD TA 2021.
“Semoga dengan telah disampaikannya jawab oleh Bupati ini tadi terhadap pemandangan umum fraksi tentang Raperda APBD TA 20121 bisa segera dilakukan pembahasan lebih lanjut antara Banggar DPRD dan Tim Anggaran Pemkab Balangan,” harap Fauzan sapaan akrab Ketua DPRD Balangan, sembari menutup rapat paripurna. (jun/K-6)