Disiplinkan Tiga M Melalui Peningkatan Operasi Yustisi

Tamiang Layang , KP – Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas mengatakan, operasi Satgas Yustisi setempat kini ditingkatkan guna mendisiplinkan masyarakat menerapkan protokol kesehatan dengan tiga M seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak.

“Kita ingin masyarakat disiplin menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker ketika keluar rumah,” kata Ampera AY Mebas di Tamiang Layang, Selasa ( 27/10/2020 )

Disiplin menerapkan tiga M akan mencegah penularan maupun penyebaran COVID-19 di tengah warga di Kabupaten Bartim. Untuk itu, kepatuhan masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan guna penanganan COVID-19 perlu ditingkatkan.

Ditambahkan Ampera , penertiban warga yang tidak memakai masker selama berada di luar rumah tidak hanya sebatas persuasif serta memberikan sanksi sosial seperti menghafal Pancasila maupun push up dan lainnya.

“Siapa yang terjaring operasi Satgas Yustisi akan di denda. Selama ini dilakukan pendekatan sosialisasinya,” tegas bupati, kemarin.

Menurut dia, obat Covid-19 masih belum ditemukan. Peneliti menemukan vaksin namun masih dalam uji coba. Artinya, pandemi Covid-19 masih memerlukan waktu lama.

“Seperti virus cacar, kolera butuh waktu lama menemukan vaksinnya, sehingga saya mengharapkan itu menjadi pemikiran bersama agar dalam situasi saat ini bisa tetap menjaga kesehatan dan imun tubuh dengan pemikiran positif serta melaksanakan protokol kesehatan dengan disiplin,” demikian Ampera. (vna/k-10)

Baca Juga:  Bupati Bartim Ampera AY Mebas Apresiasi Kinerja Polres Bartim
  • Related Posts

    Empat Paslon Diperkirakan akan Bertarung di Pilkada Barito Timur

    TAMIANG LAYANG, Kalimantanpost.com – Menjelang perhelatan Pilkada Barito Timur (Bartim) tahun 2024, suhu politik saat ini terpantau masih hangat. Apalagi jumlah pasangan calon (paslon) yang akan bertarung di pemilihan Bupati…

    Kalteng Bersholawat Bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf, Gubernur Terima Ucapan Ultah ke-51

    PANGKALAN BUN, Kalimantanpost.com – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran menghadiri kegiatan Kalteng Bersholawat bersama Habib Ali Zainal Abidin Assegaf dan Habib Muhammad Farid Al-Muthohar berlangsung di Stadion Sampuraga…

    Baca Juga

    Maarten Paes Idola Baru Sepak bola Indonesia

    • By EDP JKT
    • September 13, 2024
    • 30 views
    Maarten Paes Idola Baru Sepak bola Indonesia

    BPJPH Dorong Produk Fashion Halal Indonesia Kompetitif di Pasar Global

    • By EDP JKT
    • September 12, 2024
    • 60 views
    BPJPH Dorong Produk Fashion Halal Indonesia Kompetitif di Pasar Global

    Layanan Paylater Bertumbuh di Tengah Penurunan Daya Beli

    • By EDP JKT
    • September 12, 2024
    • 59 views
    Layanan Paylater Bertumbuh di Tengah Penurunan Daya Beli

    Tingkatkan Imunitas di Kala Musim Hujan dengan Konsumsi Ini

    • By EDP JKT
    • September 11, 2024
    • 65 views
    Tingkatkan Imunitas di Kala Musim Hujan dengan Konsumsi Ini

    H Yuni dan Keluarga Peringati Maulid Nabi dan Tasyakuran Rumah Baru

    H Yuni dan Keluarga Peringati Maulid Nabi dan Tasyakuran Rumah Baru

    Samsung Tegaskan Komitmen “AI For All” di IFA 2024

    • By EDP JKT
    • September 11, 2024
    • 89 views
    Samsung Tegaskan Komitmen “AI For All” di IFA 2024