Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Tengah

OASE KIM Serahkan Bantuan Kemanusian Korban Banjir HST

×

OASE KIM Serahkan Bantuan Kemanusian Korban Banjir HST

Sebarkan artikel ini

Barabai, KP – Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) Bersama TP PKK Provinsi Kalsel menyerahkan bantuan kemanusian untuk korban bencana alam banjir, yang terjadi di Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Diwakili oleh sekretaris TP PKK Provinsi Kalsel ibu Juariah ke tempat terdampak banjir di mualimin dan pengungsi yang masih kehilangan rumah di posko penanganan banjir di Kantor Camat, Jum’at (22/01/2021)  lalu.

OASE KIM Sendiri merupakan organisasi yang dikelola istri para Kabinet Indonesia Maju yaitu Ibu Iriana Joko Widodo, dan istri para menteri, salah satu misinya menyalurkan bantuan untuk warga Indonesia yang terkena musibah bencana.

Baca Koran

“Pemerintah Provinsi Kalsel melalui TP PKK kalsel diberikan amanah untuk menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir di Kalimantan Selatan khususnya HST Yang mengalami musibah bencana alam banjir.

Bantuan yang diberikan berupa, Kasur Lipat, Selimut, Celana Dalam Wanita dan Laki-Laki, Perlengkapan Bayi, Pembalut Wanita, Biskuit, Lampu Emergency, Obat kutu air dan perlengkapan sehari – hari.

Semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi para masyarakat korban banjir,’’ harapnya.

Sementara itu Hj Ernawati Chairansyah Mengucapkan terima kasih kepada OASE KIM yang telah memberikan bantuan dan PKK Provinsi Kalsel yang menyalurkan ke Kabupaten HST. 

Bantuan ini sangat diperlukan bagi korban banjir untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari – hari, ucapnya. (adv/ary/K-6)

Baca Juga :  Wabup HST Rosyadi Serahkan Bantuan Konsumsi Anak Yatim Piatu
Iklan
Iklan