Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Banjarbaru

Indeks Pembangunan Raih Ranking 41, Walikota Berhadap Bisa Meningkatkan lagi

×

Indeks Pembangunan Raih Ranking 41, Walikota Berhadap Bisa Meningkatkan lagi

Sebarkan artikel ini
Hal 10 3 Klm BJB Walikota Dialog
WALIKOTA DIALOG- Inilah Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya saat memimpin dialog dalam suasana santau dalam pertemuan Forum Rt Rw se-Kota Banjarbaru. (KP/Devi)

Banjarbaru,KP- Walikota Banjarbaru Darmawan Jaya Setiawan menghadiri pertemuan dengan Forum RT/RW se Kota Banjarbaru yang di Aula Gawi Seberataan perkantoran Pemerintah Kota Banjarbaru.

Darmawan Jaya Setiawan memberikan apresiasi kepada seluruh forum RT/RW Se-Kota Banjarbaru atas bantuan, dedikasi serta kinerja yang telah diberikan untuk membantu Pemerintah Kota Banjarbaru dalam menjalankan roda Pemerintahan di Kota Banjarbaru serta ikut berperanan dalam proses perkembangan dan pembangunan di Kota Banjarbaru.

Baca Koran

“Hasil kerja kita bersama ini dapat dinilai dari pengukuran indeks kepuasan masyarakat. Dimana dari survei, didapay jika indeks pembangunan kita rangking 41 se-Indonesia, ‘’ Ujar Darmawan Jaya.

Artinya secara umum Kota Banjarbaru memiliki pendidikan, ekonomi, kesehatan dan pembangunan yang baik, diharapkan jika prestasi prestasi yang diraih dapat dijaga dan terus ditingkatkan dan Walikota mengharapkan kepada forum RT/RW Kota Banjarbaru untuk terus berkonstribusi dan tetap semangat dalam mengembangkan dan mempertahankan prestasi Kota Banjarbaru bahkan harus bisa meningkat lagi.

“Saya yakin pemimpin yang baik akan menyatukan semua potensi untuk mendapatkan hasil yang maksimal,”tegas Darmawan Setiawan.

Darmawan Jaya setiawan memberikan 3 point dalam pertemuan tersebut untuk jangan ada lagi perbedaan dalam pemerintahan karena kedepannya harus berfikir untuk kepentingan bersama yaitu untuk kepentingan Masyarakat Kota Banjarbaru. Kemudian diharapkan agar forum RT/RW selalu bersatu dan tetap solid untuk Kota Banjarbaru, sehingga selalu menanamkan karakter dalam kehidupan sehari hari. (Dev/K-3)

Baca Juga :  Wali Kota Banjarbaru Ikuti Hari Ketiga Retret Kepala Daerah di IPDN Jatinangor
Iklan
Iklan