Iklan
Iklan
Iklan
Balangan

Letakan Batu Pertama Pembangunan Masjid
Bupati Ajak Masyarakat Menyemarakan Syi’ar Islam

×

Letakan Batu Pertama Pembangunan Masjid<br>Bupati Ajak Masyarakat Menyemarakan Syi’ar Islam

Sebarkan artikel ini
BUPATI BALANGAN - H Abdul Hadi lakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Sullamul 'Ulum  di Desa Telaga Purun Kecamatan Parsel. (KP/Ist)
BUPATI BALANGAN – H Abdul HAdi berkesempatan jadi juru lelang dalam pencarian dana pembangunan Masjid Sullamul ‘Ulum. (KP/Ist)

Paringin, KP – Bupati Balangan H Abdul Hadi didampingi habaib dan panitia pembangunan masjid di Desa Telaga Purun kecamatan Paringin Selatan meletakan batu pertama pembangunan Masjid Sullamul ‘Ulum  di Desa Telaga Purun tersebut, Rabu (09/06/21/kemarin

Hadir dalam acara terseubtu sejumlah pejabat SKPD, Muspika setempat serta kepala desa se Kecamatan Parsel.

Dalam sambutannya, Bupati H Abdul Hadi mengapresiasi atas kebersamaan dan kegotong royongan masyarakat setempat yang membangun masjid tersebut dengan cara swadaya. Dan bupati mengucapkan selamat kepada masyarakat Telaga Purun atas mulai dibangunnya mesjid ini.

“Saya apresiasi khusus atas kebersamaan dan kegotong royongan masyarakat Desa Telaga Purun dan sekitarnya dalam pembangunan masjid ini dengan cara swadaya. Ini mencerminkan kecintaan terhadap agama,” ujar Hadi.

Bupati berharap ini dapat menumbuhkan suasana baru dalam beribadah dan mendorong gairah serta semangat bagi warga Desa Telaga Purun dan sekitarnya untuk lebih tekun beribadah dan mengingat Allah Subhanahu Wata’ala.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam pembangunan Mesjid ini,” katanya.

Dia juga berharap keberadaan mesjid ini nantinya dapat dimanfaatkan dengan baik, serta terus di rawat dan dipelihara sehingga dapat terus dimanfaatkan dalam jangka waktu yang lama.

“Mudah mudahan dengan dibangunnya masjid ini, syi’ar Islam semakin bersemarak, tumbuh dan berkembang di Desa Telaga Purun dan sekitarnya,” harapnya lagi.

Disebutkannya, rencana pembangunan yang tadinya dilaksakan Tahun 2022, dimajukan ke Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) perubahan menjadi Tahun 2021.

“Insya Allah pemerintah daerah akan memberikan bantuan, minimal Rp 100 juta,” ungkap Abdul Hadi.

Sementara, Panitia pembangunan Masjid Sullamul ‘Ulum  Desa Telaga Purun, H. Iberahim mengatakan, pembangun masjid yang ditafsir memerlukan dana kurang lebih Rp 2 milyar  ini, sudah hampir memenuhi target, baik tanah, bangunan lantai, semen dan peralatan bangunan lainnya dengan bantuan dari masyarakat, baik dari tokoh agama maupun Pemkab Balangan.

Baca Juga:  Warga Desa Sumber Rezeki Dapat Pemasangan Sambungan Gratis PDAM

“Bantuan masyarakat, khususnya KH. Asmuni (Guru Danau), itu seluruhan lantai bawah menyumbang. Kemudian ada yang menyumbang batako full pembangunan, semen full pembangunan juga. Selanjutnya Bupati Balangan menyanggupi bantuan seluruh batu nisirnya,” imbuhnya.

Adapun dana yang masih dibutuhkan, yaitu upah tukang sebanyak Rp 661 juta. (srd/K-6)
 

Iklan
Iklan