Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hukum & Peristiwa

TNI-AL Gelar Serbuan Vaksinasi Masyarakat Pesisir

×

TNI-AL Gelar Serbuan Vaksinasi Masyarakat Pesisir

Sebarkan artikel ini
6 vaksin 3klm 1
DIVAKSIN – Salah satu warga saat divaksin pada kegiatan serbuan vaksinasi yang digelar TNI-AL Banjarmasin. (KP/Andui)

Banjarmasin, KP – Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI-AL) menggelar kegiatan serbuan vaksinasi selama dua hari, mulai Sabtu (17/7) hingga Minggu (18/7).

Vaksinasi yang menyasar masyarakat Maritim (Pesisir) di Bantaran Sungai Barito yaitu Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Pelabuhan, Nelayan lokal, Taxi klotok penyeberangan, Penumpang kapal dan jasa pengguna Transportasi Laut ini digelar di Pos TNI AL Trisakti Banjarmasin, di Jalan Barito Hulu Banjarmasin Barat.

Baca Koran

“Ini sebagai upaya mendukung dan mempercepat program pemerintah menanggulangi penyebaran Covid-19,” ujar Komandan Lanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr.Hanla.

Selain itu, kata dia, ini merupakan aksi cepat dan tanggap sesuai perintah Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M untuk mensukseskan pelaksanaan Serbuan Vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat di seluruh Indonesia.

Menurut dia, sampai saat ini pihaknya sudah melaksanakan Serbuan Vaksinasi Nasional di beberapa tempat Wilayah Kalimantan Selatan dengan total 6.621 warga yang sudah divaksinasi.

“Vaksin gratis di hari yang kedua ini berbeda dengan hari pertama yakni ada peningkatan jumlah Vaksinasi sekitar 100 orang. Terdaftar sebanyak 189 orang dan vaksin yang disiapkan 20 vial untuk 200 orang,” sebutnya.

Sementara, pada hari pertama Sabtu (17/7), peserta terdaftar sekitar 200 orang dan disiapkan sebanyak 25 Vial untuk 250.

Kegiatan Vaksinasi masyarakat Maritim serentak ini juga disiarkan langsung secara Virtual (Video Conference) dari Jakarta oleh Pangkoarmada I, Pangkoarmada II, Pangkoarmada III dan para Pimpinanan TNI lainnya.

Seorang warga bernama Vina Agreta, yang merasa terbantu dengan kegiatan vaksinasi TNI-AL tersebut. “Saya berterimakasih dengan kegiatan ini,” sebutnya. (fik/K-4)

Baca Juga :  OJK Selamatkan Rp128,4 Miliar Dana Korban Penipuan Keuangan
Iklan
Iklan