Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Ekonomi

Trio Motor dan Polresta Berikan Edukasi Safety Riding Kepada Mahasiswa

×

Trio Motor dan Polresta Berikan Edukasi Safety Riding Kepada Mahasiswa

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2021 09 20 at 9.56.29 AM scaled

Banjarmasin, KP – Edukasi keselamatan berkendara tidak bisa diremehkan dan harus terus dilakukan. Apalagi seiring bertambahnya usia, maka kegiatan yang dilakukan serta rutinitas semakin banyak.

Baca Koran

Para mahasiswa contohnya. Dengan kegiatan yang padat serta kewajiban untuk terus aktif menuntut ilmu dan mengembangkan diri, maka mobilitas yang tinggi adalah hal yang sudah menjadi makanan sehari-hari.

Pemahaman mengenai cara dan kebiasaan berkendara sepeda motor yang benar secara konsisten terus disosialisasikan oleh instruktur safety riding PT Trio Motor.

Trio Motor selaku Main dealer Honda di Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah terus memberikan edukasi keselamatan berkendara secara daring kepada seluruh peserta.

Dengan tema Generasi Cari_Aman, Trio Motor menggelar sosialisasi safety riding secara daring kepada lebih dari 150 mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat, (18/9/2021) lalu.

Kegiatan webinar ini diisi oleh Tim Safety Riding PT Trio Motor, Yoga Prabowo dan Tim Safety Riding dari Astra Honda Motor, Fauzan Tanka, Panji Andhika Pratama, M. Psi., Psikolog, dan Aiptu Budiono, S.H., M.H., dari Dikyasa Polresta Banjarmasin.

Seluruh peserta mendapatkan berbagai edukasi, mulai dari memahami informasi mengenai peraturan dasar lalu lintas dan etika berkendara yang baik dari seluruh pengisi materi.

Edukasi safety riding juga meliputi beberapa aspek yang wajib dipahami di dalam diri pengendara yaitu terkait Awareness Berkendara, Basic Skill Berkendara dan kampanye #Cari_Aman yang dapat menjadi kebiasaan baik selama berkendara.

Yoga Prabowo berharap, seluruh peserta yang kali ini adalah mahasiswa, dapat menjadi agen di dalam keselamatan berkendara.

“Webinar kali ini dilakukan dalam rangka kembali mengkampanyekan pentingnya cari aman saat berkendara dijalan kepada seluruh peserta,” ujar Yoga.

PT Trio Motor turut memperkuat kampanye keselamatan berkendara melalui tagline #Cari_Aman kepada seluruh lapisan masyarakat.

Baca Juga :  BPJS Ketenagakerjaan Gelar Rakor bersama Pemkab Tabalong, Bahas Perlindungan Pekerja Rentan

Cari_Aman merupakan bentuk kampanye keselamatan berkendara yang diusung dalam upaya memberikan perspektif dan kebiasaan baru bagi generasi muda untuk ikut berkontribusi dalam kampanye keselamatan berkendara di Indonesia.

Spesial pada Webinar kali ini, seluruh peserta diajak untuk mengikuti kompetisi edukasi safety riding dengan meng-upload menggunakan Twibbon di akun Instagram mereka.

Sebanyak 10 peserta terbaik mendapatkan hadiah menarik dari Honda. Selain itu juga diadakan kuis, agar seluruh peserta bisa terus mengingat kebiasaan #Cari_Aman. (opq/KPO-1)

Iklan
Iklan