Berabai, KP – Guna membangun kekompakan seluruh Jajaran, Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Barabai mengajak anggotanya berlatih Permainan Tradisional Balogo, Jumat (21/06/2022) pagi di lapangan tenis Rutan Barabai.
Permainan Tradisional Balogo saat ini mulai di kembangkan oleh pemerintah daerah dengan diadakannya berbagai perlombaan demi melestarikan kebudayaan daerah Kalimantan Selatan ini. Oleh karenanya Rutan Barabai juga turut mengglorifikasikan permainan ini agar bisa diminati dan dikembangkan oleh para petugas.

Karutan Barabai, Gusti Iskandarsyah menjelaskan bahwa dalam permainan Balogo yang dilakukan secara berkelompok ini diharapkan pula dapat membangun kekompakan jajaran sehingga dalam berkinerja dapat semakin sinergi.
“Balogo ini bukan hanya sekedar permainan namun dapat membangun kekompakan, ketelitian dan kecermatan yang diharapkan bisa diimplementasikan dalam berkinerja oleh seluruh petugas,” Jelasnya.
Hal tersebut senada dengan apa yang di amanatkan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemankumham Kalsel, Lilik Sujandi bahwa membangun sinergitas dan mencegah terjadinya benturan kepentingan antar pegawai perlu dilakukan kegiatan yang mbangun semangat kebersamaan.
Wahyu seorang CPNS yang turut ikut bermain merasa senang bisa berlatih bersama para senior dan para pejabat. “Dengan bermain bersama seperti ini saya merasakan kehangatan kekeluargaan dalam instansi ini”, tuturnya. (Ary/KPO-1)