Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Bupati HST Launching Pembayaran Non Tunai Berbasis QRIS

×

Bupati HST Launching Pembayaran Non Tunai Berbasis QRIS

Sebarkan artikel ini
IMG 20220706 WA0052 scaled

Barabai, KP – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), H Aulia Oktafiandi meluncurkan penggunaan aplikasi pembayaran non tunai untuk pembayaran retribusi bidang Perhubungan Dinas Lingkungan Hidup dan Perhubungan (DLHP) via platform QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard), saat apel gabungan ASN lingkup Pemkab HST di halaman Kantor Bupati, (4/7/2022).

Selain melaunching Pembayaran Non Tunai Berbasis QRIS, Bupati juga menandatangani Perjanjian Kerja sama antara Pemerintah daerah dengan Pengadilan Negeri HST, Polres HST, Kodim 1002/HST dan Kejaksaan Negeri HST, penyerahan piagam penghargaan atas bantuan Hukum ligitasi perkara perdata kepada Pemkab HST dalam penyelamatan aset daerah berupa tanah di lokasi Taman Rekreasi Pagat Batu Benawa, Penandatangan MoU antara Pemkab HST dengan Yayasan Permata Ilimu Banua, Penyerahan penghargaan lomba desa tingkat Kabupaten, penyerahan Sertifikat Barang Milik Daerah, juga Penyerahan mobil Pick Up dari BNPB kepada BPBD HST.

Baca Koran
IMG 20220706 WA0051

Bupati Mengatakan Penandatanganan Kerjasama ini merupakan sarana untuk menjaga dan mempererat hubungan antara Pemerintah Kabupaten dengan Polres, Kodim, Kejaksaan Negeri dan Pengadilan Negeri, serta bermanfaat dalam mewujudkan kesamaan pandang terhadap upaya dan Langkah yang diperlukan dalam menyelesaikan berbagai permasalahan.

Lebih lanjut Bupati menyampaikan Ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kejaksaan Negeri HST beserta para personil atas bantuan Ligitasi pada proses penyelesaian gugatan, tentunya memberikan manfaat yang sangat besar bagi pembangunan di Bumi Murakata. Ucapan terima kasih juga diucapkan kepada Yayasan Permata Ilmu Banua atas kesediaanya menjalin Kerjasama dibidang Pendidikan dan pembangunan.

“Kita baru saja melaunching pembayaran non tunai retribusi bidang Perhunbungan DLHP via Platform Qris, kemajuan teknologi yang berkembang membuat kita makin mudah dalam melakukan transaksi, salah satunya dalam pembayaran retribusi pengujian kendaraan bermotor dan parkir menggunakan Qris,”katanya.

Baca Juga :  H Aditya Mufti Ariffin Mundur dari Jabatan Wali Kota Banjarbaru

“Kita patut berbangga karena HST merupakan Kabupaten pertama di Kalimantan Selatan dalam inovasi pembayaran non tunai dan mempergunakan Qris dalam administrasi keuangan daerah,”tambahnya.

Apresiasi disampaikan Bupati kepada DLHP yang telah berani melakukan pembaruan dan inovasi, tentunya terima kasih juga disampikan kepada Bank Kalsel yang telah bekerja sama dan memfasilitasi pelayanan retribusi menggunakan Qris.

“Diharapkan inovasi ini dapat meningkatkan antusiasme masyarakat dalam membayar retribusi dan mengoptimalkan pemungutan retribusi parkir, sehingga dapat meningkatkan PAD di Kab HST,”pungkasnya (ary/KPO-1)

Iklan
Iklan