Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
BanjarmasinTRI BANJAR

Kejuaran Bulutangkis Antar Desk Piala Walikota Banjarmasin

×

Kejuaran Bulutangkis Antar Desk Piala Walikota Banjarmasin

Sebarkan artikel ini
hal9 3klmkejuaraan
ANTAR DESK – Wakil Walikota Banjarmasin, H Arifin Noor bersama peserta pertandingan bulu tangkis antar desk memperebutkan piala bergilir Walikota Banjarmasin, Jumat. (KP/mardi)

Banjarmasin, KP – Wakil Walikota Banjarmasin, Ariffin Noor membuka secara resmi Kejuaraan Bulu Tangkis Antar Desk Wartawan di Gedung Bulutangkis Bawang, Jalan Tembus Mantuil Banjarmasin Selatan.

Kejuaraan yang digelar Pers Balaikota Banjarmasin di ikuti enam desk wartawan diantaranya Forwadek (Forum Wartawan Dewan Kota), DPRD Kalsel, Wartawan Polresta, Wartawan Pemprov Kalsel, serta Pers Balaikota Banjarmasin.

Baca Koran

Format pertandingan adalah dibagi dua grup, dengan masing-masing satu kali bertemu di babak grup, yang dilanjutkan dengan babak semifinal dan final.

Pemenang kejuaraan selama dua hari mulai 29-30 September mendapatkan piala bergilir dari Walikota Banjarmasin.

Ketua Panitia Penyelenggara, Alif Hidayatullah mengatakan kegiatan ini sebagai bagian peringatan Hari Jadi ke 497 Kota Banjarmasin.

“Diharapkan agar penyelenggaraan dan peserta kejuaraan semakin bertambah besar tidak terbatas dari wartawan di Kota Banjarmasin, namun hingga wartawan dari seluruh Kalsel,” katanya.

Sementara, Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie mengatakan kejuaraan ini untuk menjaring bibit-bibit atlet bulu tangkis yang bakal berlaga di Porwanas Padang, Sumatra Barat pada Juli 2024 mendatang.

“Pihaknya bakal terus memantau dan mencari atlet Porwanas yang dapat mengharumkan nama Kalsel,” ujar Helmie.

Wakil Walikota Banjarmasin, Ariffin Noor berpesan untuk selalu menjaga sportivitas dalam bertanding.

Menurutnya, Kejuaraan Bulu Tangkis Antar Desk Wartawan ini dalam rangka Peringatan Hari Jadi harus terus dikembangkan menjadi lebih luas dan banyak peserta dari luar daerah.

“Saya mengharapkan Kejuaraan Bulu Tangkis Piala Walikota menjadi lebih luas dengan peserta tidak terbatas dari Kota Banjarmasin,” kata Ariffin Noor. (mar/K-7)

Baca Juga :  Fakultas Teknik Uniska Dorong Mahasiswa Bangun Jejaring Dunia Industri
Iklan
Iklan