Kasongan, KP – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Katingan akan melakulan sosialisasi Pemutakhiran Data pemilih pada pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024.
” Dalam waktu dekat ini, kita akan lakukan sosialisasi pemutakhiran data pemilih, ” sebut Ketua KPU Katingan Wahyuni Jumat (21/8/2024) di Kasongan.
Sebutnya, kegiatan pemutakhiran data pemilih dalam sosialisasi ini di harapkan ada masukkan dan saran dari masyarakat dan berbagai kalangan dalam pelaksanaan pemutakhiran data pemilih pada kegiatan Pilkada Tahun 2024 ini.
“Sehingga pelaksanaan pemutakhiran data pemilih dapat dilaksanakan dengan maksimal sebelum penetapan data pemilih Pilkada Tahun 2024 nanti, ” ucapnya.
Dengan demikian, KPU perlu malakukan sosialisasi pemutakhiran data pemiloh pada kegiatan Pilkada tahun 2024, dengan harapan dapat masukan dan saran agar data pemilih dapat maksimal sebelum ditetapkan. (Isn/K-10)















