Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Diiring Tarian Dayak dan Reog, Abdul Razak – Sri Suwanto Resmi Daftar di KPU Kalteng

×

Diiring Tarian Dayak dan Reog, Abdul Razak – Sri Suwanto Resmi Daftar di KPU Kalteng

Sebarkan artikel ini
IMG 20240829 WA0008 1 e1724912966524
Paslon A.Razak-Sri Suwanto saat mendaftar di KPU Kalteng. (Kalimantanpost.com/Repro pribadi)

PALANGKA RAYA, Kalimantanpost.com – Pasangan calon Gubernur priode 2024-2029 Abdul Razak-Sri Suwanto resmi mendaftarkan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalteng, Rabu (28/8/2024) siang.

Kedua paslon cagub/cawagub ini diantar ribuan pendukung beberapa parpol pengusung, seperti Partai Golkar sebagai parpol pengusung utama, Partai Perindo, Parpol Gelora, Parpol Buruh dan Parpol Ummat.

Baca Koran

Paslon yang dielu-elukan warga sebagai pembawa perubahan dan pembaharuan di Kalteng diterima Ketua KPU Kalteng Dastriadi didampingi komisioner lainnnya.

Usai menerima berkas pencalonan, Sastriadi menyatakan berkas paslon lengkap dan syah diterima untuk diverifikasi lebih lanjut.

Sementara itu kepada awak media, usai pencalonan Razak menyatakan rasa syukurnya kepada semua pihak atas didukungan yang diberikan kepadanya dalam memenangkan pilkda nopember mendatang.

“Kita bersyukur atas kelancaran dan dukungan yang diberikan, agar proses pembangunan di Kalteng lebih baik lagi,” ujarnya.

Seraya menambahkan hal itu sebagai langkah awal bagi pihaknya untuk berkomitmen memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan daerah Kalteng.

Sebelum digelar deklarasi bersama lima parpol pengusung, dan dilanjutkan dengan persiapan pengantaran secara resmi di pusatkan di Kantor DPD Golkar, diiringi seniman Reog Ponorogo dan penari Dayak. (drt/KPO-3)

Baca Juga :  Timsel Umumkan Hasil Seleksi Administrasi, 57 Orang Dinyatakan Lulus
Iklan
Iklan