BANTUL, Kalimantanpost.com – Tak hanya di papan atas, persaingan di peringkat bawah juga semakin sengit. Ini menyusul kemenangan Semen Padang 4-2 atas tuan rumah PSS Sleman di match day ke-20 Liga 1 2024/2025 berlangsung di Stadion Sultan Agung Bantul, pada Minggu (26/1/2025).
Kemenangan itu, Semen Padang menempati peringkat 16 klasemen sementara dengan 16 poin dari 20 kali bertanding.
Semen Padang hanya terpaut dua poin dari Barito Putera yang berada di posisi 15 dengan poin 18.
Sementara PSS Sleman berada diperingkat 14 dengan poin 19 dan belum aman dari zona degradasi
Duel antara PSS Sleman melawan Semen Padang berlangsung cukup sengit dan menarik.
Tuan rumah PSS Sleman unggul lebih dulu melalui Gustavo Tocantins di menit 2 memanfaatkan bola pantulan dari Betinho.
Bahkan tim berjuluk Elang Jawa menambahkan keunggulan 2-0 lewat sundulan Dominikus Dion memanfaatkan umpan Tocantins di menit 15.
Semen Padang memperkecil ketinggalan di menit ke-27 melakui Conelius Stewart. mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan voli kencang.
Kedudukan 2-1 PSS bertahan hingga turun minum.
Semen Padang yang berusaha keluar dari zona degradasi meningkatkan tempo permainab.
Kabau Sirah bisa menyamakan kedudukan di menit 49 melakui Tin Martic.
Semen Padang balik memimpin di menit ke-68 lewat sundulan kepala Bruno Gomes. menanfaatkan
umpan silang Filipe Chaney.
Bruno Gomes kembali bikin gol untuk membuat Semen Padang unggul 4-2. (ful/KPO-3)