BALI, Kalimantanpost.com – Hattrick yang dibuat Henry Matia Mier membawa Barito Putera membungkam Persebaya Surabaya dalam pertandingan lanjutan putaran kedua Liga 1 Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (25/1/2025).
Ini merupakan gol kelima bagi Matias Mier selama tiga kali memperkuat Barito Putera. Pemain gelandang ini direkrut diputaran kedua dari Bhayangkara FC.
Walau pun mendapat tambahan tiga poin, Barito Putera tak beranjak di posisi 15 dengan 18 poin.
Dipertandingan melawan Persebaya, Direktur Teknik Barito Putera Frans Sinatra Huwae sedikit merubah formasi di mana di bek kanan Bagas Kaffa dibangku cadangkan dan memasang
Aditya Daffa, sedangkan bek kiri tetap dipercayakan kepada Novan Sasongko.
Begitu juga di posisi striker menurunkan Eksel dan di tengah ada Nazar Nurzaidin menggantikan Bayu Pradana yang absen.
Di lini tengah ditempati Levy Madinda, Rizky Pora, Matias Mier, Lucas Morealatto, sedangkan di center back Renan Alves, Anderson Nascimento dan kiper Satria Tama.
Suntikan pemain anyar Matias Mier dan Renan Alves dikombinasikan dengan pemain lama, Rizky Pora, Morelatto dan Levy Madinda membuat lini belakang Persebaya Arief Catur, Dime Dimov, Dusan Stevanovic dan Alfan Suaeb dibuat kocar-kacir dengan satu dua sentuhan menusuk ke depan.
Di menit 5, tendangan sudut dilakukan Rizky Pora membuat terjadi di mulut gawang dan bola dapat diraih Morelatto dan tendangan Renan tepat dipelukan kiper Ernando Ari.
Serangan gencar Barito Putera membuahkan hasil di menit 8 Matias Mier mampu membobolkan gawang Persebaya. Berawal dari umpan panjang Aditya Daffa ke mulut gawang dan diterima Matias Mier yang tiba-tiba muncul dari belakang dan mengontrol bola, selanjutnya melakukan tembakan keras, gol.
Gol cepat membuat Persebaya tersentak dengan melakukan serangan cepat melalui mohammed Rased di menit 9 tapi tembakannya ke samping kanan gawang Barito Putera.
Tiga menit kemudian giliran tendangan bebas Morelatto memanfaatkan umpan pendek Matias Mier dan tepat dipelukan kiper Ernando Ari.
Serangan gencar Barito Putera akhirnya membuahkan hasil menambah gol di menit 23. Berawal tusukkan Morellato di rusuk kiri pertahanan lawan dan berhasil melewati Alfan Suaeb dan kemudian memberikan umpan matang ke Matias Mier yang tak terkawal. Tembakan kerasnya menembus gawang Ernando.
Barito Putera pun unggul 1-0.
Dua menit kemudian Matias Mier berpeluang menambah gol usai menerima umpan Eksel, bola berusaha di chief nya tapi berhasil diantisipasi kiper Ernando Ari.
Persebanya mendapat peluang melalui Dejan di menit 29, tapi ditepis Satria yang tampil gemilang tersebut.
Barito Putera tak menurunkan tempo permainan dan terus menekan. Di menit 42, Eksel membobol gawang Persebaya, tapi gol itu dianulir wasit Steven Yubel Poli usai cek VAR, terlihat Matias Mier melakukan pelanggaran terhadap Catur Pamungkas.
Persebaya juga mendapat peluang melakui Rased tapi tepat dipelukan kiper Satria Tama di menit 45+2 dan juga Bruno Moreira satu menit kemudian.
Memasuki babak kedua, Persebaya melakukan serangan sporadis melalui Flavio Antonio da Silva, Bruno Moreira serta Malik Risaldi.
Di menit 53, tembakan Malik Risaldi tepat dipekukan kiper Barito Putera, Satriatama.
Terus mendapat tekanan membuat Frans Sinatra Huwae melakukan penyegaran dengan menarik keluar Morelatto di d menit 58 yang telah kehabisan tenaga diganti Murelo Mendes.
Di menit 62, Jose Moreno dan Bagas Kaffa masuk menggantikan Eksel dan Aditya Daffa.
Serangan balik dari Matias Mier ke Rizky Pora dan Jose Moreno tapi tembakan tepat diblok kiperi Ernando di menit ke-78
Lalu, umpan dari Matias Mier di menit 86, sayangnya sundulan Jose Moreno hanya menerpa mistar gawang.
Matias Mier akhirnya membuat hattrick di menit 90+4 melalui sundulan kepalanya.
Barito Putera pun menang 3-0 atas Persebaya. (ful/KPO-3)