Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Nunggu Berjam-jam, Pasien Radiologi di RSUD Ansari Saleh Ungkap Kekecewaan

×

Nunggu Berjam-jam, Pasien Radiologi di RSUD Ansari Saleh Ungkap Kekecewaan

Sebarkan artikel ini
IMG 20250215 WA0014 e1739612660334
Suasana Pasien Radiologi RSUD Ansari Saleh menunggu datangnya Dokter yang bertugas. Kalimantanpost.com- foto/Zaidi

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Viral di media sosial sejumlah kesaksian pasien rawat jalan di Ruang Radiologi RSUD dr. H. Moch. Ansari Saleh yang ingin melakukan USG namun harus menunggu lama akibat keterlambatan hadirnya dokter yang bertugas.

Lantas, dari beragam komentar netizen itu pun menyebutkan, dokter yang berjaga atau jam dinas itu telat hingga beberapa jam, yang harusnya masuk pukul 08.00 Wita, hingga menjelang pukul 10.00 Wita para pasien masih belum mendapat penanganan.

Baca Koran

Berangkat dari itu, muncul pula pertanyaan yang diajukan beberapa pasien, termasuk Zulfaisal Putera salah satu pasien yang akan melakukan USG di ruang Radiologi RSUD M. Anshari Saleh, Banjarmasin, pagi Sabtu (15/2).

“Saya dan beberapa pasien sudah menunggu sejak pukul 07.30 Wita, agar dapat layanan. Kami para pasien harus puasa mulai pukul 24.00 tadi malam. Rontgen baru dimulai pukul 09.00. Namun sampai pukul 10.00 belum juga ada panggilan USG,” tulisnya dalam unggahan di salah satu media sosial.

“Saya tanya petugas, kapan mulai USG, ‘menunggu dokter’, kata petugas. Kalau jam kerja pukul 08.00, mestinya dokternya sudah hadir. Bayangkan pasien yang sudah berumur, mana puasa lagi. Dan setelah ini, mereka harus melaporkan lagi hasilnya ke dokter yang merujuk,” sambung Zulfaisal.

Ia pun kemudian, memohon perhatian Direktur Rumah Sakit Ansari Saleh. Juga pemerintah provinsi Kalsel agar dilakukan pembenahan dalam proses pelayanan rumah sakit milik Pemprov Kalsel tersebut, “Ini harus dibenahi. Pasien diatas segalanya,” tegas Zulfaisal.

Komentar serupa juga ditulis oleh pemilik akun Ki Sulisno, ia menyebut sekitar dua pekan yang lalu pernah jadi pasien urologi di RSUD Ansari Saleh, namun ironisnya dokter yang bertugas saat itu datang pukul 11.00 Wita. “2 mingguan lalu ulun di urologi, jam 11 dokternya hanyar (baru) datang,” tulisnya.

Baca Juga :  Instansi yang Siap Dipersilakan Menteri PANRB Angkat CASN pada April 2025

Sementara itu, saat dikonfirmasi, Direktur RSUD dr. H. Moch. Ansari Saleh, dr. Among Wibowo., M.Kes.,Sp.S mengatakan akan melakukan koordinasi dengan beberapa bidang terkait, “nanti selanjutnya, kami sampaikan informasi atau klarifikasi dari RS Ansari Saleh,” singkatnya.

Ditanya terkait sanksi menanti sang dokter yang bertugas, Direktur Among berjanji pasti akan ditindaklanjuti, karena menurutnya kenyamanan pasien merupakan prioritas pelayanan dari rumah sakit. (Sfr/KPO-1)

Iklan
Iklan