Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Lazio Menang Dramatis 3-2 Atas Genoa

×

Lazio Menang Dramatis 3-2 Atas Genoa

Sebarkan artikel ini
IMG 20260131 WA0046
Gelandang Lazio Kenneth Taylor (24) merayakan keberhasilan mencetak gol ke gawang Genoa pada pertandingan Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (30/1/2026) waktu setempat. (legaseriea.it)

ITALIA, Kalimantanpost com – Lazio menang dramatis 3-2 atas Genoa pada pekan ke-23 Liga Italia yang berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (31/1/2026) dinihari..

Pada pertandingan ini Lazio meraih kemenangan berkat gol Pedro, Kenneth Taylor, dan Danilo Cataldi, sedangkan Genoa sempat membalas menyamakan kedudukan melalui Ruslan Malinovskyi dan Vitinha, demikian catatan Serie A.

Kalimantan Post

Kemenangan ini membuat Lazio naik ke peringkat delapan klasemen sementara Liga Italia dengan 32 poin dari 23 pertandingan, unggul sembilan poin dari Genoa di posisi 13.

Lazio memperagakan permainan menyerang ketika pertandingan dimulai, namun upaya-upaya yang mereka lakukan masih belum membuahkan hasil.

Menjelang berakhirnya babak pertama, Lazio sempat memiliki peluang lewat sundulan Adam Marusic, namun bola masih melambung di atas mistar gawang Genoa.

Pada babak kedua, Lazio dapat unggul terlebih dahulu pada menit ke-56 melalui eksekusi tendangan penalti Pedro sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Lazio berhasil menggandakan keunggulan mereka menjadi 2-0 setelah tembakan keras Kenneth Taylor sukses membobol gawang dari Genoa pada menit ke-62.

Genoa berhasil memperkecil ketertinggalannya pada menit ke-67 setelah eksekusi tendangan penalti Ruslan Malinovskyi tak dapat dihentikan kiper Ivan Provedel dan membuat skor menjadi 1-2.

Tim tamu mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-75 setelah Vitinha berhasil menyambar bola rebound di dalam kotak penalti Lazio sehingga skor kembali sama kuat 2-2.

Memasuki waktu tambahan babak kedua, Lazio dapat mencetak gol kemenangan pada menit ke-90+10 melalui tembakan penalti Danilo Cataldi sehingga membuat skor berubah menjadi 3-2 dan bertahan hingga laga usai. (Ant/KPO-3)

Baca Juga :  Ini Daftar 24 Tim Lolos Knock-Out Liga Champions
Iklan
Iklan