Kuala Kapuas, KP – Kepolisian Resor (Polres) Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, bersama TNI menggelar simulasi Sistem Keamanan (Sispam) Kota Operasi Kepolisan Kewilayahan Mantap Praja Telabang 2020, di Stadion Olahraga Panunjung Tarung jalan Maluku Kuala Kapuas, Selasa (1/9).
“Kegiatan simulasi Sispam Kota ini, kami mempersiapkan diri dalam menghadapi rangkaian Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) yang sebentar lagi sudah berjalan,” kata Kapolres Kapuas, AKBP Manang Soebeti, usai kegiatan.
Dikatakannya, kegiatan simulasi Sispam Kota ini dilakukan tujuannya untuk mempersiapkan personil pengamanan dalam rangka mengahadapi situasi aman sampai dengan situasi kontijensi, dan apabila ada konflik sosial atau apapun, pasukan atau peronil pengamanan sudah siap melaksanakannya.
Dalam kegiatan simulasi tersebut, pihaknya melibatkan kurang lebih ada sebanyak 400 orang atau personil gabungan baik TNI-Polri, dalam mempersiapkan diri untuk pengamanan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng tahun 2020.
“Mudah-mudahan Pilkada tahun 2020 ini di Kabupaten Kapuas, khususnya bisa berjalan aman, lancar dan tertib. Yang peting masyarakat boleh beda pilihan, tapi tetap kita bersaudara walaupun bukan saudar tapi tetap bersaudara,” ucap Manang Soebeti.
Sementara itu, Dandim 1011/ Kuala Kapuas, Letkol Inf Ary Bayu Soputro, sangat mengapresiasi pelaksanaan simulasi Sispam Kota tersebut, dalam kesiapan pengaman Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng tahun 2020.
“Kami tetap harus membackup Polres Kapuas, sesuai dengan MoU yang sudah kita sepakati,” katanya.
Terkait pengaman Pilkada 2020, pihaknya juga menerjunkan 150 orang personil TNI untuk membackup Polres Kapuas, dalam pengamanan Pilkada di wilayah hukum Polres Kapuas.
“Kalau memang diperlukan lagi, kami akan siapkan juga perbantuan atau perkuatan nantinya dari gabungan Koramil-koramil yang ada di wilayah Kodim 1011/ Klk,” demikian Ary Bayu Soputro. 1(Al/KPO-1)