Banjarmasin, KP – Lanal Banjarmasin melaksanakan Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-Polri Sehari Satu Juta Vaksin di Seluruh Indonesia bertempat di Gedung Hassan Basry Mako Lanal Banjarmasin, Senin (28/6/2021).
Dimana pelaksanaan Vaksinasi tersebut langsung dipimpin oleh Pjs Ka. BP Lanal Banjarmasin, Mayor Laut (K/W) dr Meuthia Indrasakti, dengan jumlah peserta sebanyak 300 orang yang terdiri dari masyarakat umum, mahasiswa/mahasiswi dan para Lansia.
Instansi yang mendukung giat vaksin, yaitu BP (Balai Pengobatan) Lanal Banjarmasin, Dokkes Polda Kalsel dan Jajaran Dinkes se Provinsi Kalimantan Selatan. Vaksinasi ini akan diselengarakan pada hari Rabu (30/6/2021), bertempat di Pelabuhan umum Trisakti Kota Banjarmasin.
Komandan Lanal Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Herbiyantoko, M.Tr.Hanla menyampaikan bahwa Vaksinasi ini terbuka untuk umum yang bertujuan untuk mensukseskan dan mempercepat program pemerintah.
Selain itu, juga dalam upaya memulihkan kondisi kesehatan serta perbaikan ekonomi masyarakat akibat dampak dari pandemi Covid-19. Sekaligus, untuk memutus mata rantai penyebarannya sehingga tercipta kekebalan imunitas bagi seluruh masyarakat menuju kehidupan yang sehat dan normal. (fik/KPO-1)
TNI AL Sukseskan Program Sehari Satu Juta Vaksin
