Banjarmasin, KP – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Prov Kalsel dalam hal ini dari Bidang Pemberdayan Pemuda, menyelenggarakan Seleksi Pemuda Peduli Lingkungan Asri dan Bersih (Pepelingasih), dari tgl 1-4 September 2021, di Amaris Hotel Km 7 Kertak Hanyar.
Menurut panitia pelksana, Muhammad Nasir SStp, seleksi diikuti 26 peseerta utusan dari Kabupaten/kota masing-masing mengirimkan 2 peserta. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan ketrampilan, pada para pemuda tentang bagaimana pengelolaan lingkungan yang asri dan bersih.
Kadispora Kalsel H Hermansyah, MM ketika meresmikan kegiatan seleksi, menyampaikan selamat kepada para peserta, karena mereka merupakan pilihan terbaik dari daerahnya. Mengikuti seleksi tingkat provinsi untuk mendapatkan yang benar-benar terbaik atau best of the best.
Peserta yang lolos seleksi, nantinya akan diikutkan dalam Seleksi Nasional yang diselenggarakn Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Namun kita masih menunggu kepastian tersebut, yang penting kita sudah mempersiapkan pilihan terbaik untuk ditampilkan di tingkat nasional, kata Hermansyah.
Dikatakannya peserta Seleksi Pepelingasih yang terbaik, nantinya akan menjadi perpanjangan tangan Pemerintah Provinsi. Bagaimana supaya Kalimantan Selatan menjadi daerah yang bersih dan asri, bebas sampah dan ditopang lingkungan yang hijau.
Menurut Hermansyah, pada saat sekarang ini tidak banyak pemuda yang mau terjun dalam masalah lingkungan, karena harus terjun dipadang-padang yang penuh sampah untuk dikelola menjadi bersih. Tentunya diperlukan pemuda yang benar-benar memiliki kepedulian terhadap lingkungan asri dan bersih, cetusnya.
Herman sapaan akrab Kadispora Kalsel, mengharapkan kegiatan Seleksi Pepelingasih diadakan rutin setiap tahun, supaya para pemuda selalu terlibat langsung dengan kepedulian yang tinggi terhadap lingkungan, pungkasnya.
Pembukaan ditandai dengan pemasangan tanda peserta oleh Kadispora, didampingi Sekretaris Dispora M Ramlan dan Kabid Pemberdayaan Pemuda Yuyu Rahmat Mulyana dan panitia pelaksana Muhammad Nasir. (nfr/k-9)