Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

‘’Kalsel juga sanggup Jadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional,’’

×

‘’Kalsel juga sanggup Jadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional,’’

Sebarkan artikel ini
13 3klm koni aceh jpg
WAKIL KONI ACEH : Audrey dan pengurus lainnya, menerima kedatangan HA Hadimi, Fitri Rifani dan Yakub dari Kalsel. (Kp/dispora)

Setelah meninjau kesiapan PON XXI di Aceh dan Medan, Kabid Rena Kalsel Fitri Rifani optimis Kalsel juga mampu jadi tuan rumah PON.

Banjarmasin, KP – Provinsi Kalimantan Selatan, juga sanggup melaksanakan Pekan Olahraga Nasional (PON), karena sudah memiliki fasilitas olahraga yang cukup lengkap di 13 Kabupaten/Kota.

Baca Koran

Penilaian tersebut diutarakan Ketua Bidang Rencana dan anggaran (Rena) KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Kalsel, H Fitri Rifani kepada media di Banjarmasin, sepulang dari Medan dan Aceh, untuk komfirmasi kesiapan Provinsi Aceh dan Sumatera Utara, sebagai tuan rumah PON XXI tahun 2024.

‘’Tanpa harus bergabung dengan provinsi lain pun, Kalimantan selatan akan sanggup menjadi tuan rumah pahelatan pesta olahraga multi event terbesar nasional tersebut,’’ kata Fitri Rifani.

Menurut Fitri, 13 kabupaten kota di Kalsel semuanya memiliki fasilitas olahraga, untuk cabang olahraga yang menjadi unggulan daerah tersebut. Sehingga dengan dukungan semua daerah tersebut, Kalsel akan mampu menjadi tuan rumah PON,’’ tegas Fitri.

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalsel, bersama Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kalsel melakukan kunjungan untuk mengkonfermasi persiapan PON XXI 2024 Aceh Medan.

Kunjungan dibagi dalam dua kelompok. Untuk wilayah Medan terdiri, Dony (Dispora), Abai (Dispora) dan Haris Makie (Kabid Organisasi KONI Kalsel). Sedangkan yang ke Aceh, Fitri Rifani (Kabid Perencanaan KONI Kalsel), H Anwar Hadimi (Wakil Ketua Umum IV KONI Kalsel), dan Yakub Sihasale (Dispora) mulai Senin (27/5) sampai Rabu (28/5).

Saat di kota Medan, rombongan KONI dan Dispora Kalsel diterima Waketum 1 KONI Sumut, Prof Bambang. Di kota Nangroe Aceh Darussalam diterima Wakil Ketua Koni, Adrey. Para petinggi Koni Sumut dan Aceh, menjelaskan secara detail kesiapan mereka untuk penyelenggaraan PON XXI tahun 2024.

Baca Juga :  Tanpa Megawati, Petrokimia Ditumbangkan Popsivo 1-3 di Final Four Proliga 2025

“Kami berangkat ke Aceh dan Medan guna mengkorfimasi dan berkoordinasi dengan tuan rumah perhelatan PON yang bakal dilangsungkan pada 8 hingga 20 September 2024,” ungkap Fitri Rifani, Selasa (28/5/2024).

Paling tidak, lanjutnya, mendapat gambaran mengenai persiapan Aceh-Medan yang akan menyelenggaran multi even olahraga empat tahunan tanah air. “Meliputi suasana dan kondisi venue yang akan digunakan masing-masing cabang olahrag,” tutur Fitri Rifani.

Apalagi perhelatan dilaksanakan di dua wilayah, yakni Aceh yang menggelar 33 cabor, aero sport, anggar, angkat berat, angkat besi, arung jeram, bisbol/sofbol, berkuda (pacuan), basket, bola tangan, bridge, dayung, hapkido, judo, kempo, korfball, kurash, layar, menembak, muay thai (masih menunggu penyelesaian organisasi), panahan, panjat tebing, petanque, rugbi, selam, selancar ombak, sepak bola, sepak takraw, sepatu roda, soft tennis, tarung derajat, tenis lapangan, triathlon, dan woodball.

Sedangjan Medan ada 34 cabor, akuatik, atletik, balap sepeda, barongsai, berkuda equestrian, bermotor, biliar, binaraga, bola voli, boling, bulutangkis, catur, kriket, dance sport, drum band, e-sport, gateball, golf, gulat, hoki, jujitsu, kabaddi, karate, kick boxing, pencak silat, sambo, senam, sepak bola (putri) & futsal, ski air, squash, taekwondo, tenis meja, tinju, dan wushu.

“Tentu ini perlu koordinasi dengan tuan rumah dan peserta PON XXI Aceh-Medan 2024. Dua daerah tersebut, memiliki kondisi yang berbeda,” bebernya.

Dari sini, sambungnya, menjadi pedoman bagi kontingen PON Kalsel. “Apa yang harus dipersiapkan menuju PON nantinya,” ucapanya.

Berdasarkan informasi yang ada, Aceh mempertandingkan 510 nomor pertandingan yang diperkirakan ada 5.366 atlet dan 2.752 ofisial. Sedangkan Medan, terdapat 528 nomor pertandingan dengan perkiraan 6.281 atlet dan 3.140 ofisial yang akan hadir.

“Jadi kita selalu memantau perkembangan menjelang perhelatan PON XXI 2024 Aceh-Medan,” pungkas Fitri. (nfr/k-9)

Iklan
Iklan