BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Penyelamatan gemilang dilakukan kiper Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi menghantarkan Palermo mempermalukan tuan rumah Salernitana 2-1 dalam pertandingan lanjutan Serie B Liga Italia yang berlangsung di Stadio Arechi Salerno, Minggu (31/3/2025) malam.
Dipertandingan tersebut Emil mampu memblok satu tendangan pemain Salernita hingga mendapat rating 6,5 dari flashscore.
Palermo unggul dua nol lebih dulu melalui Matteo Brunori pada menit 27. Berawal tendangan bebas pemain asal Peranci Alexis Blin yang mengumpan pendek ke Matteo Brunori.
Kemudian Bronori melakukan tendangan ke sudut kiri gawang tak bisa dijangkau kiper salertina, Oliver Christensen dari Denmark.
Unggul 1-0, Palermo terus meningkatkan tempo permainan.
Lewat permainan satu dua sentuhan Joel Pohjanpalo diberikan ke Matteo Brunori dan kembali diumpan ke Joel Pohjanpalo. Mantan striker Venezia ini menuntaskannya berbuah gol pada menit ke-40.
Kedudukan 2-0 bertahan hingga turun minum.
Tuan rumah Salernitana berusaha mengejar ketertinggalan tapi kesulitan menembus pertahanan Palermo.
Barulah di menit 90+1 tuan rumah memperkecil ketinggalan melalui sundulan
Lorenzo Amatucci memanfaatkan umpan Tommaso Corazza ke sudut
kanan gawang yanhtak bisa dijangkau kiper Emil Audero.
Kedudukan 2-1 untuk Palermo bertahan hingga pertandingan berakhir.
Walau mendapat tambahan tiga poin, Palermo tetap tak beranjak di posisi ke-7 dengan 42 poin dari 31 kali bertanding, sedangkan Salernitana diperingkat 19 dengan 32 poin. (ful/KPO-3)