Kuala Kapuas, KP – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, daerah pemilihan (Dapil) Kapuas III telah menuntaskan kunjungan resesnya di sejumlah tempat di Dapil III meliputi lima kecamatan yakni, Kecamatan Timpah, Kapuas Tengah, Kapuas Hulu, Mamdau Talawang dan Pasak Talawang.
Tak sedikit aspirasi yang diserap oleh para wakil rakyat dari Dapil III dalam kunjungan reses tersebut di wilayah Kapuas Ngaju baik menyangkut infrastruktur, pendidikan maupun kesehatan.
Terkait infrastruktur khususnya di Kecamatan Pasak Talawang, masyarakat di sana menginginkan adanya penanganan jalan Desa Jangkang. Karena ruas jalan ibu kota kecamatan itu saat ini kondisinya memprihatinkan.
“Kondisi jalannya sudah tidak layak sehingga mendesak untuk dilakukan perbaikan. Begitu juga dengan ruas Jalan Pujon-Jangkang dan Jangkang-Sungai Hanyo,” kata Ketua DPRD Kapuas, Ardiansah, di Kuala Kapuas, kemarin.
Termasuk, lanjut legislator dari Partai Golongan Karya (Golkar) ini, aliran listrik juga perlu di sana karena sampai sekarang di Desa Jangkang itu belum teraliri listrik dari PLN. “Demikian juga pembangunan tower telekomunikasi agar bisa segera direalisasikan di sana,” katanya.
Sedangkan dibidang pendidikan dan kesehatan, tambahnya, keberadaan guru di Dapilnya juga masih kurang khususnya guru berstatus Pegawai Negeri Sipil (PNS). Disana, kata dia, guru mengajar hanya mengandalkan guru kontrak.
“Begitu juga dengan tenaga kesehatan, terutama dokter juga masih kurang, seperti di Kecamatan Kapuas Hulu tidak ada dokternya,” ujar Ardiansyah. (Al)