Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
BanjarmasinTRI BANJAR

Memperingati Hari Guru Pemerintah Diminta Tingkatkan Program PPG

×

Memperingati Hari Guru Pemerintah Diminta Tingkatkan Program PPG

Sebarkan artikel ini

Banjarmasin, KP – Anggota komisi IV DPRD Kota Banjarmasin, DR (HC) Yunan Chandra meminta pemerintah agar terus melaksanakan Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) guna meningkatkan mutu pendidikan para siswa.

Yunan Chandra menilai, posisi belajar siswa saat ini dirasakan masih belum menggembirakan. Untuk itu pemerintah diharapkan terus mendorong Pendidikan Profesi Guru (PPG) untuk dapat menjawab tantangan tersebut.

Baca Koran

“Sebab melalui PPG akan melahirkan guru-guru yang profesional dengan lulusan yang unggul dan siap menghadapi tuntutan zaman,’’ kata anggota dewan dari Partai Nasdem ini.

Hal itu dikemukakanya kepada {{KP}}, Selasa (26/11), memaknai Hari Guru Nasional yang diperingati setiap tangal 25 November.

Menurutnya, PPG dapat diikuti bagi calon guru atau para sarjana pendidikan yang akan menjadi guru maupun bagi guru yang sudah mengajar. Ia juga mengatakan, Program Studi PPG dapat diselenggarakan dalam bentuk PPG bersubsidi dan PPG Swadana.

“PPG Bersubsidi adalah penyelenggaraan PPG yang pembiayaan pendidikannya dibantu oleh pemerintah. Sedangkan PPG Swadana atau mandiriadalah penyelenggaraan PPG yang pembiayaan pendidikannya ditanggung sepenuhnya oleh mahasiswa calon sarjana pendidikan yang akan menjadi guru,’’ ujarnya.

Anggota komisi diantaranya membidangi masalah pendidikan, kesehatan dan kesra ini mengatakan, sertifikasi profesi guru selama ini menjadi dambaan setiap guru karena menjadi syarat utama untuk mendapatkan tunjangan profesi guru (TPG) yang cukup lumayan meningkatkan kesejahteraan guru.

Menurutnya, bagi guru PNS, besaran TPG sebesar satu kali gaji pokok sedangkan bagi guru swasta nominal TPG ditetapkan minimal Rp1,5 juta perbulan.

Khusus pentingnya PPG yang diikuti calon guru, Yunan Chandra menjelaskan, karena tidak semua lulusan S1 sarjana pendidikan yang akan menjadi guru yang profesional dan memiliki keahlian dalam mengajar.

Baca Juga :  Dua Bulan Kerja Yamin–Ananda Soroti Serapan Anggaran, Tantangan dan Harapan Benahi Kota

Belum lagi, lanjutnya, terkait perubahan kurikulum yang sering berubah sehingga calon guru perlu mendapatkan pelatihan melalui program PPG. “Masalahnya, karena dalam PPG guru akan dikenalkan dan diajarkan bagaimana memberikan materi pelajaran kepada siswa sesuai kurikulum yang berlaku,’’ katanya.

Lebih jauh Yunan Chandra sangat mengapresiasi pidato Mendikbud Nabiel Makarim pada peringatakan Hari Guru tanggal 25 November 2019 yang mengatakan, untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan perlu adanya perubahan dan tidak mutlak harus dimulai dari atas atau kebijakan pemerintah. Tapi semuanya berawal dan berakhir dari guru. (nid/K-5)

Iklan
Iklan