Iklan
Iklan
Iklan
BanjarbaruTRI BANJAR

GOW Banjarbaru Gelar Lomba Baegal

×

GOW Banjarbaru Gelar Lomba Baegal

Sebarkan artikel ini
LOMBA BAEGAL - Lomba Baegal diiringi lagu `I Miss You Banjarbaru’ dalam rangka memperingati HUT GOW ke-17 dan Hari Ibu ke-91. (KP/wawan)

Banjarbaru, KP – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Banjabaru menggelar Lomba Baegal yang diiringi lagu `I Miss You Banjarbaru’ dalam rangka HUT ke-17 dan Hari Ibu ke-91, di Gedung Bina Satria, Kamis (21/11).

Lomba ini dibuka Ketua TP PKK Ir Ririen Kartika Rini. Hadir Ketua GOW Eny Apriyati dan Ketua DWP Syarifah Mariatul Qiftiah.

Android

Eny Apriyati mengatakan, Lomba Baegal Banjarbaru adalah sarana untuk lebih memperkenalkan dan mempromosikan tarian tersebut kepada semua organisasi wanita se Kota Banjarbaru. 

“Melalui kegiatan ini, kita dapat menjaga tali silaturrahmi antar sesama pengurus organisasi,’’ katanya.

Eny mengatakan, beberapa waktu lalu Walikota dan SKPD telah mempromosikan Baegal Banjarbaru di Yogyakarta. Ini agar menarik minat wisatawan lokal maupun luar untuk datang ke Kota Idaman.

Ketua TP PKK Ririen Kartika mengatakan, Baegal merupakan tarian khas kota yang diiringi lagu I Miss You Banjarbaru. Melalui tarian ini diharap dapat membangkitkan rasa cinta dan bangga dengan kotanya.

“Dan lewat lagu ini, dapat membuat kita semua selalu rindu akan Banjarbaru, dimanapun berada,’’ tandasnya.

Ririen juga mengucapkan terimakasih serta apresiasinya kepada para sponsor, yaitu Q Mall Banjarbaru, Hotel Grand Dafam, Bank Kalsel, PDAM Intan Banjar, Wong Solo, Bank BNI Banjarbaru dan Cozmix serta seluruh jajaran panitia lomba. 

Pada Lomba Baegal Banjarbaru ini, akhirnya juara I diraih Persit Kodim 1006/Martapura, juara II DWP Banjarbaru dan Juara III IGTKI. Harapan I Dharma Yukti, Harapan II Adiyaksa Dharma Karini dan Harapan III dari IBI Banjarbaru. (wan/K-7)

Iklan
Baca Juga:  Sering Bikin Onar, Ketua Geng Monyet Liar Diincar
Iklan